Kalah Pemilukada, Golkar yakin menang Pileg 2014
A
A
A
Sindonews.com - Partai Golkar yakin mampu meraih kemenangan dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 mendatang meskipun kalah dalam beberapa Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada). Alasannya, dalam Pemilukada faktor kemenangan ditentukan faktor figur.
Ketua DPD Partai Golkar Depok Babay Suhaemi mengatakan, dalam Pileg yang tampil adalah figur lokal sesuai daerah pemilihannya (dapil). Sehingga lebih memiliki ikatan emosional yang lebih kuat ketimbang Pemilukada.
"Pemilukada kan sentralisasi figur. Sementara Pileg kepentingannya banyak, dalam satu dapil kan kepentingan banyak. Tiap partai akan tampilkan 10 orang yang bergerak di tiap dapil," ungkapnya di Depok, Selasa (12/03/2013).
Dia mengatakan menyampaikan, alam Pemilukada, masyarakat pemilih lebih terurai, dan hubungan emosional masyarakat tidak begitu kuat dengan para calon yang ada. Masyarakat dengan pilihan mengambang dan tak mengenal calonnya, bisa jadi tidak memilih.
"Dalam Pileg hubungan emosionalnya lebih kuat. Maka kita Partai Golkar yakin peroleh modal menang," terangnya.
Lanjutnya, Partai Golkar saat ini tengah menyiapkan figur lokal untuk tampil dalam Pileg. "Karena itu kami yakin baik Jabar (Jawa Barat) maupun nasional kita akan menang. Apalagi survei kita lumayan 21 persen kalahkan yang lain," tandasnya.
Ketua DPD Partai Golkar Depok Babay Suhaemi mengatakan, dalam Pileg yang tampil adalah figur lokal sesuai daerah pemilihannya (dapil). Sehingga lebih memiliki ikatan emosional yang lebih kuat ketimbang Pemilukada.
"Pemilukada kan sentralisasi figur. Sementara Pileg kepentingannya banyak, dalam satu dapil kan kepentingan banyak. Tiap partai akan tampilkan 10 orang yang bergerak di tiap dapil," ungkapnya di Depok, Selasa (12/03/2013).
Dia mengatakan menyampaikan, alam Pemilukada, masyarakat pemilih lebih terurai, dan hubungan emosional masyarakat tidak begitu kuat dengan para calon yang ada. Masyarakat dengan pilihan mengambang dan tak mengenal calonnya, bisa jadi tidak memilih.
"Dalam Pileg hubungan emosionalnya lebih kuat. Maka kita Partai Golkar yakin peroleh modal menang," terangnya.
Lanjutnya, Partai Golkar saat ini tengah menyiapkan figur lokal untuk tampil dalam Pileg. "Karena itu kami yakin baik Jabar (Jawa Barat) maupun nasional kita akan menang. Apalagi survei kita lumayan 21 persen kalahkan yang lain," tandasnya.
(kur)