Citra parpol negatif, penyebab minimnya kader partai

Rabu, 20 Februari 2013 - 14:14 WIB
Citra parpol negatif,...
Citra parpol negatif, penyebab minimnya kader partai
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Lukman Hakim mengakui, hingga saat ini citra partai politik (Parpol) masih negatif dan banyak pihak mencari keuntungan pribadi melalui parpol.

Akibatnya, banyak yang awalnya ingin masuk parpol, namun karena fenomena tersebut, akhirnya mengurungkan diri untuk masuk parpol. Akhirnya, hal itu berdampak pada minimnya kader parpol.

"Saya akui, saat ini masih banyak orang yang berniat jahat di dalam parpol, di tengah arus liberalisasi ini. Menyebabkan orang-orang terbaik yang seharusnya bisa mengisi sistem kepartaian, akhirnya enggan masuk ke parpol," jelas Lukman dalam diskusi Empat Pilar dengan tema "Parpol dari, oleh, untuk (si) apa?" di Megawati Institute, Jalan Proklamasi, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (20/2/2013).

Lukman mengakui, faktor tersebut membuat parpol sulit mencari calon anggota legislatif (Caleg) yang berkualitas. Karena mereka tidak mau berkecimpung ke dalam parpol, akibat citra parpol yang kurang baik.

"Jadinya apa, tidak mudah cari caleg terbaik, karena kemudian orang-orang terbaik atau kelas satu, belum mau masuk ke partai. Karena menurut mereka, belum mendapat kepercayaan yang penuh pada parpol, karena (parpol) fungsinya tidak maksimal," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9665 seconds (0.1#10.140)