Hadapi bencana, BNPB gandeng 9 kementerian dan lembaga

Selasa, 05 Februari 2013 - 11:14 WIB
Hadapi bencana, BNPB...
Hadapi bencana, BNPB gandeng 9 kementerian dan lembaga
A A A
Sindonews.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggandeng sembilan kementerian dan lembaga pemerintahan dalam menghadapi berbagai bencana alam yang terjadi di Indonesia. Kerjasama itu disepakati dalam memorandum of understanding (MoU) antara pihaknya dengan kementerian dan lembaga itu.

Kepala BNPB, Syamsul Maarif mengatakan salah satu kerjasama yang penting adalah masalah koordinasi anggaran. BNPB menurutnya, memiliki sistem anggaran yang dapat diminta sewaktu-waktu, sehingga perlu adanya kesepakatan terkait pencairan dana agar tidak ada kesulitan.

"Kita sudah membuat MoU dengan sembilan kementerian dan lembaga untuk memudahkan koordinasi khususnya masalah anggaran, BNPB punya anggaran fleksibel atau on call, tetapi kalau tidak ada MoU agak menyulitkan, tetapi dengan MoU akan lebih mudah," jelas Syamsul dalam konferensi pers Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana 2013 di Hotel Bidakara, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (5/2/2013).

Tak hanya mengenai anggaran, tetapi BNPB menggandeng kementerian untuk menghadapi dan menanggulangi apabilan terjadi bencana. Contohnya, bekerja sama dengan Kementerian Perempuan dan Anak, yang dibutuhkan pasca bencana.

"Dengan kementerian misalnya kementerian perempuan dan anak, ini penting misalnya cara menanggulangi bencana pada anak dan menghindari korban," tukasnya.

Kerjasama dengan kelembagaan juga penting guna menanggulangi sebelum dan sesudah terjadinya bencana.

"Dengan teman LIPI atau Ristek, tentu tidak hanya mengenai alam tetapi juga masalah dinamika masyarakatnya," tegasnya.

"Kita juga ingin wujudkan early warning system, misal sirine justru di berbagai daerah justru buat panik warga. Karenanya, kita perlu sirine apa yang membuat kepentingan masyarakat. Karena itu kita membuat kerjasama dengan LIPI," tandasnya.
(lns)
Berita Terkait
10 Bencana Alam Paling...
10 Bencana Alam Paling Mematikan pada Tahun 2023
Pemulihan Pascabencana...
Pemulihan Pascabencana Dinilai Perlu Komitmen Semua Pihak
Antisipasi Bencana,...
Antisipasi Bencana, Mujiyat Pimpin Rapat Kesiapsiagaan Bencana
Ribuan Kejadian Bencana...
Ribuan Kejadian Bencana Mengintai, Jabar Kampanyekan Cetak Biru JRCP
Hari Kesiapsiagaaan...
Hari Kesiapsiagaaan Bencana, BNPB Ingatkan Pentingnya Latihan dan Simulasi
Peduli Bencana Sumbar,...
Peduli Bencana Sumbar, IPDN Kemendagri Serahkan Sejumlah Bantuan
Berita Terkini
Kejagung Geledah dan...
Kejagung Geledah dan Blokir Aset Tersangka TPPU Zarof Ricar
18 menit yang lalu
Jelang Pemungutan Suara...
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Boven Digoel, Michael Sianipar: Perindo Hadir Total
46 menit yang lalu
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
1 jam yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
2 jam yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
2 jam yang lalu
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
3 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved