Anis: Saya yakin masyarakat Jabar bisa diajak bicara

Minggu, 03 Februari 2013 - 13:06 WIB
Anis: Saya yakin masyarakat Jabar bisa diajak bicara
Anis: Saya yakin masyarakat Jabar bisa diajak bicara
A A A
Sindonews.com- Wilayah Jawa Barat (Jabar) mendapat kehormatan dikunjungi pertama kali oleh Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Mata pasca penetapannya. Anis berkilah, Jabar memiliki potensi sehingga harus segera dilakukan konsolidasi, terlebih pada 24 Februari 2013 akan digelar pemilihan gubernur (Pilgub).

"Ini kehormatan bagi Jawa Barat, karena menjadi wilayah yang saya datangi pasca saya ditetapkan sebagai presiden," kata Anis di Hotel Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, Minggu (3/2/2013).

Disinggung mengenai peluang kader PKS pada Pilgub Jabar, Anis meyakini jika persoalan yang sedang menimpa PKS tidak akan berdampak kepada hal tersebut.

Menurutnya PKS bukan Sukhoi, yang setelah naik lalu menabrak gunung. PKS akan menjadikan lambang ceklis dimana ketika sudah turun lalu kembali naik guna mencapai kejayaan.

Strategi meyakinkan publik bahwa PKS adalah partai yang bisa dipercaya adalah dengan datang dan terjun langsung ke masyarakat. Katakan yang sebenar-benarnya, bahwa manusia bisa salah dan hilaf tapi manusia juga adalah mahluk pembelajar yang bisa mengkoreksi diri.

Dirinya juga yakin, bahwa masyarakat Jabar adalah masyarakat yang secara historis terdidik, memiliki karakter dasar yang kuat dan sifat pengertian.

"Saya yakin masyarakat Jawa Barat adalah masyarakat yang mudah diajak bicara, sehingga masalah ini tidak akan mempengaruhi elektabilitas partai," tuturnya.

Seperti diketahui, Presiden PKS H.M. Anis Mata hadir pada Kegiatan Konsolidasi Struktur dan Kader PKS Provinsi Jawa Barat, di Hotel Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, Minggu (3/2). Pada kunjungan pertamanya ke daerah ini Anis meminta kader fokus ke internal.

Pada kegiatan ini tampak hadir Sekjen PKS Taufiq Ridho, Ketua Wilayah Banten Jawa Barat dan DKI, Mamur Hasanudin, serta Ketua DPW PKS Jabar Tate Qomaruddin.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6975 seconds (0.1#10.140)
pixels