Usai salat Jumat, PKS punya presiden baru
A
A
A
Sindonews.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) belum menyampaikan siapa pengganti Luthfi Hasan Ishaaq menjadi Presiden PKS. Namun PKS menyatakan akan melakukan pengumuman pergantian Presiden partainya yang baru siang ini, setelah Salat Jumat.
Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS Indra kepada Sindonews melalui sambungan telepon, Jumat (1/2/2013).
"Setelah Jumat-an, kami akan lakukan pengumuman presiden Partai PKS yang baru," jelas Indra.
Menurutnya, pengumuman tersebut akan dilakukan di Markas DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.
"Ya benar, di Markas kami, di DPP PKS," jelasnya.
Terkait siapa yang ditunjuk menggantikan Luthfi, Indra enggan menyebutkan. Menurutnya, hal itu bukan menjadi kewenangannya.
"Pengumuman tersebut akan disampaikan langsung Ketua Majelis Syuro PKS, Hilmi Aminudin," tandasnya.
Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS Indra kepada Sindonews melalui sambungan telepon, Jumat (1/2/2013).
"Setelah Jumat-an, kami akan lakukan pengumuman presiden Partai PKS yang baru," jelas Indra.
Menurutnya, pengumuman tersebut akan dilakukan di Markas DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.
"Ya benar, di Markas kami, di DPP PKS," jelasnya.
Terkait siapa yang ditunjuk menggantikan Luthfi, Indra enggan menyebutkan. Menurutnya, hal itu bukan menjadi kewenangannya.
"Pengumuman tersebut akan disampaikan langsung Ketua Majelis Syuro PKS, Hilmi Aminudin," tandasnya.
(rsa)