Menteri dari partai harus produktif

Jum'at, 04 Januari 2013 - 16:31 WIB
Menteri dari partai...
Menteri dari partai harus produktif
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan, saat ini tidak ada reshuffle kabinet. Meski demikian, para pembantu presiden tetap harus bekerja lebih efektif dalam menjalankan programnya.

Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR Hidayat Nur Wahid meminta, agar menteri asal partai politik (Parpol), harus bisa membantu Presiden SBY dengan baik, supaya kepentingan rakyat bisa dipenuhi.

"Agar sesuai dengan apa yang diharapkan oleh rakyat. Itu menjawab juga kritik publik," kata Hidayat di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (4/1/2012).

Mantan Presiden PKS ini mengapresiasi sikap SBY tersebut. Menurutnya, sudah sepatutnya SBY menegaskan sejak dulu kalau tidak ada reshuffle, agar tidak mengganggu konsentrasi kinerja menteri.

"Kasihan juga para menteri menjadi tidak fokus bekerja. Para birokrat juga terganggu," ucapnya.

Lebih lanjut dia mengharapkan, agar kebijakan presiden tidak berubah-berubah supaya tidak mengganggu konsentrasi para menteri.

"Jika kebijakan berubah-ubah terus juga akan ribet. Nantinya malah kementerian tidak produktif," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8051 seconds (0.1#10.140)