KPU tidak janji umumkan verifikasi hari ini

Minggu, 28 Oktober 2012 - 07:30 WIB
KPU tidak janji umumkan verifikasi hari ini
KPU tidak janji umumkan verifikasi hari ini
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum dapat memastikan keputusan pengumuman verifikasi partai politik peserta pemilu 2014.

Hal itu dikarenakan data partai politik yang masuk sangat banyak dan membutuhkan waktu untuk melakukan verifikasi.

"Kami belum bisa memastikan apakah akan diumumkan hari ini atau dimundurkan lagi. Karena, sampai saat ini kami masih terus bekerja," ungkap Anggota KPU Hadar Nafis Gumay kepada Sindonews, Minggu (28/10/2012).

Hal ini menurutnya, disebabkan data yang sampai ke KPU baik dalam soft file maupun hard copy sangat banyak. Sehingga membutuhkan ketelitian agar proses ini bisa memiliki legalitas.

Selain itu, lanjut Hadar, hingga saat ini KPU juga masih terus menunggu berkas-berkas dari daerah yang sampai saat ini belum masuk ke KPU pusat.

"KPU sampai saat ini masih menunggu berkas dari daerah, doakan saja supaya cepat selesai," tegasnya.

Ketika ditanya kepastian pengumuman verifikasi parpol, Hadar tetap menolak memberi komentar. Dia hanya mengatakan jika memungkinkan KPU akan mengumumkannya siang atau menjelang sore.

"Ya kalau bisa selesai hari ini (28/10/2012) kami akan umumkan siang atau sore, tapi kalau tidak ya akan kami undur lagi," jelasnya.

Meskipun jika diundur, Hadar mengatakan KPU akan melakukan pengumuman secepatnya agar proses tahapan selanjutnya tetap tidak terganggu.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7162 seconds (0.1#10.140)