Kesehatan Nazaruddin berangsur pulih

Selasa, 20 Maret 2012 - 12:21 WIB
Kesehatan Nazaruddin berangsur pulih
Kesehatan Nazaruddin berangsur pulih
A A A
Sindonews.com - Kesehatan terdakwa kasus suap Wisma Atlet SEA Games Muhammad Nazaruddin sudah mulai membaik. Kepala Rumah Sakit Polri Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Agus Priyitno mengatakan, pihaknya akan segera melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap Nazaruddin.

"Hari ini kita akan melakukan pemeriksaan terhadap Nazaruddin. Pemeriksaan ini akan dilakukan khususnya keluhan yang dialami Nazaruddin, yaitu muntah berulang kali dan untuk kondisinya baik," ujarnya di ruang Karumkit RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur (20/3/2012).

Sementara itu, hasil diagnosa dari pemeriksaan di RS Abdi Waluyo, Jakarta Pusat, Nazaruddin ada masalah pada lambung atau maagnya. "Tadi malam sih, tidak ada laporan kalo Nazaruddin muntah-muntah. Tapi dia hanya bilang masih mual dan tidak bisa tidur," terangnya.

Seperti diketahui, saat sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Nazaruddin muntah-muntah. Melihat kondisi tersebut, akhirnya dia mendapatkan izin dari Majelis hakim untuk menjalani perawatan di RS Polri selama satu minggu.

"Izin perawatan tidak bisa ditentukan berapa lamanya. Namun, jika belum membaik kita akan mengirim surat kepada majelis kalau Nazaruddin masih harus menjalani pemeriksaan. Intinya kalau kondisi Nazaruddin sudah membaik, kita akan kembalikan," terangnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan tidak ada perhatian khusus terhadap Nazaruddin dan tidak semua bisa masuk melihat kondisi Nazaruddin. Kami hanya mengizinkan penyidik KPK, pihak keluarga dan kuasa hukum.

"Intinya kita tidak lihat dia siapa dan semua yang kerja di sini bekerja secara profesional," tutup Kombes Pol Agus Priyitno. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6313 seconds (0.1#10.140)