Pangkogabwilhan I: Kapal-kapal Ikan China Sudah Keluar ZEE Natuna

Kamis, 09 Januari 2020 - 16:08 WIB
Pangkogabwilhan I: Kapal-kapal Ikan China Sudah Keluar ZEE Natuna
Pangkogabwilhan I: Kapal-kapal Ikan China Sudah Keluar ZEE Natuna
A A A
JAKARTA - Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I TNI Laksamana Madya TNI Yudo Margono menegaskan kapal-kapal ikan China sudah keluar dari Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) di perairan Natuna.

Yudo mengakui memantau langsung perairan Natuna melalui pesawat Boeing dan peawat CN 235 TNI AL.

"Hasil dari pantauan kapal-kapal ikan China yamg melakukan penangkapan ikan itu sudah bergerak ke utara, jadi sudah keluar dari ZEE," kata Yudo di Markas Pangkogabwilhan I, Jakarta, Kamis (9/1/2020). (Baca Juga: Naik Kapal Perang, Jokowi Pantau Langsung Perairan Natuna)

Dia menjelaskan, yang masih ada di zona tersebut ada kapal penjaga pantai (coast guard) China. "Karena tidak mengawal kapal-kapan ikan, maka mereka boleh dan bebas bermanuver di wilayah ZEE. Ingat di ZEE bukan di wilayah teritorial," tuturnya.

Tidak hanya itu, Pangkogabwilhan juga kembali memantau zona tersebut melalui Automatic Identification System (AIS).

"Kemudian tadi pagi saya yakinkan lagi menggunakan AIS juga tidak terdeteksi. Saya yakini kapal-kapal ikan, 30 kapal ikan yang saya sampaikan sebelumnya disebut sudah keluar dari ZEE," tuturnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8688 seconds (0.1#10.140)