Lepas Angela Jadi Wamen, HT Berharap Putrinya Bangun Ekonomi Kreatif

Minggu, 03 November 2019 - 12:04 WIB
Lepas Angela Jadi Wamen,...
Lepas Angela Jadi Wamen, HT Berharap Putrinya Bangun Ekonomi Kreatif
A A A
JAKARTA - Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo melepas Angela Tanoesoedibjo yang kini mendapatkan amanah menjabat sebagai Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamen Parekraf) Republik Indonesia. Diketahui, sebelumnya Angela memimpin perusahaan seperti RCTI, MNC dan Global TV .

"Saya juga ingin melepas ibu Wamen yang tadinya juga anggota direksi daripada group yang sekarang harus mengemban tugas negara yang kita cintai ini. Angela Tanoesoedibjo menjabat sebagai wakil Menteri pariwisata dan ekonomi kreatif yang merupakan tugas tidak mudah," ujar HT di panggung utama Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (3/11/2019).

HT berpesan kepada putrinya tersebut untuk bekerja sungguh-sungguh memajukan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Pasalnya tugas sebagai wamenparekraf tidak mudah karena banyak tantangan yang harus dihadapi salah satunya membawa pariwisata Indonesia ke tingkat yang jauh lebih baik lagi.

Hary Tanoesoedibjo berharap Angela bisa membawa dunia pariwisata menjadi lebih baik lagi. Apalagi saat ini posisi pariwisata Indonesia masih nomor lima di Asia Tenggara. (Baca Juga: Wamen Termuda, Angela Berharap Pengalamannya Bisa Bermanfaat)

"Kita doakan dengan tugas baru bagaimana membawa pariwisata ke tingkat yang lebih baik. Kita tahu jumlah touris wisatawan asing, kita masih nomer 5 atau nomer 6 di Asia Tenggara. Meskipun 40-50 persen penduduk asia tenggara ada di Indonesia tapi kita ranking masih nomer 5,6," tambahnya.

Di bidang ekonomi kreatif, diharapkan putri sulung Hary Tanoesoedibjo dan Liliana itu juga bisa meningkatkan ekonomi kreatif di Indonesia. "Kemudian di bidang ekonomi kreatif kita tahu itu adalah menambah nilai ekonomi yang tinggi termasuk aplikasi digital, game developer, fashion, musik, kuliner dan lain sebagainya," tuturnya.

Ia berharap, Angela betul-betul membangun ekonomi kreatif di Indonesia yang banyak didominasi oleh kalangan muda. Kita tahu anak muda perlu pekerjaan dan ini bagian penting. (Baca Juga: Jadi Wamen, Ini Tuga yang Diemban Angela Tanoesoedibjo)

"Ekonomi kreatif bisa memberikan pekerjaan tentunya menjadi nilai tambah bagi anak muda kita semua. Saya rasa itu sekalian saya melepas. Pak Anies terimakasih telah hadir pada ulangtahun ke 30," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2190 seconds (0.1#10.140)