Dasco: Gerindra Dapat 2 Ketua dan 9 Wakil Ketua Komisi di DPR

Senin, 07 Oktober 2019 - 21:29 WIB
Dasco: Gerindra Dapat...
Dasco: Gerindra Dapat 2 Ketua dan 9 Wakil Ketua Komisi di DPR
A A A
JAKARTA - Tak seperti periode lalu, Pimpinan Komisi dan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPR pada periode ini akan dibagi secara merata kepada seluruh fraksi di DPR berdasarkan perolehan kursi masing-masing.

Gerindra sendiri mendapatkan jatah 2 Ketua dan 9 Wakil Ketua Komisi dan AKD. “Kalau ini kan sudah ketahuan dengan komposisi perolehan suara pemenang pemilu, perolehan kursi. Kita sudah tahu bahwa sepertinya Gerindra itu akan mendapatkan dua pimpinan, sembilan wakil pimpinan, misalnya begitu,” kata Wakil Ketua DPR dari Fraksi Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (7/10/2019).

Soal Komisi dan AKD apa saja yang akan diduduki oleh Gerindra, Dasco mengaku, hal itu masih akan dibahas bersama-sama dengan Fraksi Gerindra, dan fraksi lainnya. Namun yang pasti, berdasarkan metode sainte lague, Gerindra mendapatkan 2 ketua dan 9 wakil ketua.

“Mengenai apa saja yang akan diambil, ini sedang dibicarakan dengan teman-teman di Fraksi Gerindra,” katanya.

Dasco menilai, semua Komisi dan AKD sama saja karena sudah ada bagian masih-masing fraksi yang dihitung secara proporsional.

Terkait dengan pemilihan Komisi dan AKD, Dasco menjelaskan, sudah ada mekanismenya di mana masing-masing fraksi berdasarkan urutan terbanyak memilih Komisi dan AKD, jika ada fraksi yang pilihannya tidak terpenuhi maka itu bagian dari risiko.

“Kan itu urutan ngambil kan, ya itu risiko, musti dihadapi. Kecuali nanti antar pimpinan partai, fraksi itu kemudian ada musyawarah, dia mau tukar-tukaran ya itu monggo,” kata Dasco.

Dasco menambahkan, lobi-lobi akan terus berjalan antara fraksi-fraksi. “Ada, tetap jalan. Ini kan kita dikasih kesempatan untuk pimpinan fraksi lobi-lobi selama sehari,” tandasnya.
(cip)
Berita Terkait
Lewat Sebuah Buku, Desmond...
Lewat Sebuah Buku, Desmond Mahesa Ungkap Seluk-Beluk tentang DPR
Himbara Jadi Penyangga...
Himbara Jadi Penyangga Likuiditas, Andre Rosiade: Harusnya OJK
DPR Minta Satgasus Merah...
DPR Minta Satgasus Merah Putih Pantau Jaringan Narkoba Internasional
Andre Rosiade Pertanyakan...
Andre Rosiade Pertanyakan Maksud Kritikan Adian Napitulu ke Erick Thohir
Fadli Zon Unggah Video...
Fadli Zon Unggah Video Klip Lagu Sajak Tangan Besi, untuk Siapa?
Infrastruktur Digital...
Infrastruktur Digital Terbatas, DPR Minta Pemerintah Tak Andalkan Influencer
Berita Terkini
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, Evaluasi Transparansi Keuangan
21 menit yang lalu
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
4 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
4 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
10 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
11 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
12 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved