Merajut Kebhinekaan dalam Kadiv Humas Polri Cup 2019

Minggu, 22 September 2019 - 11:30 WIB
Merajut Kebhinekaan...
Merajut Kebhinekaan dalam Kadiv Humas Polri Cup 2019
A A A
JAKARTA - Ratusan wartawan se-Jabodetabek plus Banten dari berbagai media ikut menyemarakkan Kadiv Humas Polri Cup 2019 di Planet Futsal kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (22/9/2019).

Yang menarik kegiatan ini juga diikuti wartawan Pokja Polda Papua Barat. Tim khusus ini sengaja diundang untuk menunjukkan bahwa Indonesia adalah Bhineka Tunggal Ika.
Merajut Kebhinekaan dalam Kadiv Humas Polri Cup 2019

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Muhamad Iqbal mengucapkan terima kasih kepada panitia atas suksesnya acara ini. Menurut dia, selain mengedepankan semangat silaturahmi, pertandingan ini harus mengedepankan semangat persaudaraan dan kebangsaaan. Dan yang paling penting kata dia, negara ini harus dibangun dengan sintimen positif.

"Oleh karena itu kita semua sepakat di sini harus mengedepankan sportifitas, kesatuan dan semangat kebangsaan dalam merajut kebhinekaan karena media adalah pilar ke -4 demokrasi" ujar Iqbal dalam sambutannya.
Merajut Kebhinekaan dalam Kadiv Humas Polri Cup 2019

Jenderal bintang dua ini mengajak para peserta menjaga sportivitas dalam bertanding. Menang merangkul, kalah mendukung. "Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait khususnya sponsor yang telah banyak membantu suksesnya acara ini," ungkapnya.

Disela-sela acara, Iqbal diberikan cindera mata oleh Kabid Humas Polda Papua Barat AKBP Mathias Krey berupa tas noken sebagai tanda silaturahmi serta persatuan dan kesatuan.
(cip)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7920 seconds (0.1#10.140)