Kantor KPU Papua Dibakar Massa, KPU Terjunkan Tim Inventarisir Kerusakan

Jum'at, 30 Agustus 2019 - 21:25 WIB
Kantor KPU Papua Dibakar Massa, KPU Terjunkan Tim Inventarisir Kerusakan
Kantor KPU Papua Dibakar Massa, KPU Terjunkan Tim Inventarisir Kerusakan
A A A
JAKARTA - Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua dikabarkan dibakar massa pada Subuh tadi. Informasi ini dibenarkan Komisioner KPU Papua, Adam Arisoy.

Komisioner KPU RI, Evi Novida Ginting Manik mengatakan setelah insiden pembakaran Kantor KPU, pihaknya langsung meminta KPU Papua melakukan inventarisir kerusakan.

"Mengirim tim serta menghitung kebutuhan dana darurat untuk menempatkan kantor sementara KPU Papua dan membangun kembali Kantor KPU Papua," kata Evi saat dikonfirmasi, Jumat (30/8/2019).

Menurut Evi, pihaknya telah meminta KPU Papua untuk menerjunkan tim guna memastikan kerusakan dokumen yang dialami KPU setempat. Termasuk soal dokumen penetapan caleg DPR Papua.

"Kami akan cek dulu ya. Memastikan apa saja yang terbakar," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8754 seconds (0.1#10.140)