Rekapitulasi KPU, Jokowi-Ma'ruf Ungguli Suara Prabowo-Sandi di DIY

Senin, 13 Mei 2019 - 16:19 WIB
Rekapitulasi KPU, Jokowi-Maruf...
Rekapitulasi KPU, Jokowi-Ma'ruf Ungguli Suara Prabowo-Sandi di DIY
A A A
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merampungkan rekapitulasi Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Hasilnya pasangan calon nomor urut 01, Jokowi-KH. Ma'ruf Amin menang telak atas penantangnya Prabowo Subianto-Sandiaga S Uno.

Dari hasil rekapitulasi, Jokowi-Ma'ruf meraih 1.655.174 suara atau 69,04 persen. Sementara Prabowo-Sandi meraih 742.481 atau 30,96%. Selisih keduanya mencapai dua kali lipat lebih.

Dari penjelasan yang disampaikan oleh KPU Provinsi DIY, jumlah suara sah : 2.397.655, tidak sah : 52.024 Jumlah suara sah dan tidak sah : 2.449.679.

Berikut rincian penggunaan suara Pilpres DIY:

1. data pemilih dalam DPT
Laki-laki :1.330.112
Perempuan : 1.401.762
Jumlah: 2.731.874

2. Jumlah pemilih DPTb
laki-laki : 25.818
perempuan : 31.501
Jumlah: 57.319

3. Jumlah pemilih dalam DPK
laki-laki : 22.149
perempuan : 27.674
jumlah : 49.823

4. Jumlah pemilih A1 ditambah A2 dan A3
laki-laki : 1.378.079
perempuan : 1.460.937
jumlah : 2.839.016

II. Pengguna Hak Pilih

1. Dalam DPT
laki-laki : 1.137.276
perempuan : 1.217.733
Jumlah : 2.355.009

2. Dalam DPTb
laki-laki : 20.715
perempuan : 24.935
jumlah : 45.650

3. Dalam DPK
laki-laki : 21.754
perempuan : 27.266
jumlah:49.020

4. Jumlah penggunaan Hak Pilih
laki-laki :1.179.745
perempuan : 1.269.934
jumlah : 2.449.679

III. Data Pemilih Disabilitas
Pemilih disabilitas terdaftar DPT, DPK, DPTb:
Laki-laki : 5.987
perempuan :5.458
jumlah : 11.445

Pemilih Disabilitas Pengguna Hak Suara:
Laki-laki: 2.436
Perempuan: 2.114
Jumlah: 4.550

IV. Data Penggunaan Surat Suara
1. Jumlah surat suara yang diterima termasuk cadangan : 2.797.193
2. Jumlah surat suara yang dikembalikan karena rusak atau keliru mencoblos : 3.713
3. Jumlah surat suara yang tidak digunakan, tidak terpakai, termasuk sisa cadangan : 343.801
4. Surat Suara yang digunakan : 2.449.679.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1288 seconds (0.1#10.140)