PPP Mengaku Diserang Kampanye Hitam Soal LGBT

Rabu, 13 Februari 2019 - 18:29 WIB
PPP Mengaku Diserang...
PPP Mengaku Diserang Kampanye Hitam Soal LGBT
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy mengungkapkan partainya dalam dua hari terakhir diserang kampanye hitam.

Kampanye hitam dimaksudnya berupa tuduhan yang menyebutkan PPP mendukung lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT).

"Pagi ini selama dua hari terakhir PPP mendapatkan serangan kampanye hitam berupa tuduhan yang tidak mendasar di beberapa WhatsApp group," ungkap Rommy, sapaan Romahurmuziy, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (13/2/2019).

Romi pun menegaskan tuduhan itu keji dan tidak berdasar. "Itu adalah kampanye hitam, karena tidak ada hujan dan angin tiba-tiba ada tuduhan seperti itu," tutur Anggota Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin ini.

Dia menegaskan PPP konsisten menolak LGBT. "Karena tidak ada ada satu agama yang memperbolehkan," katanya.

Menurut Rommy, saat ini ada sekitar 32 negara di dunia yang memperbolehkan LGBT. "Tetapi saya meyakini, fraksi kami juga meyakini bahwa yang diletakkan dalam Sila Pertama di Pancasila, mengharamkan LGBT," tutur Rommy.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1267 seconds (0.1#10.140)