Kubu Prabowo Tolak Najwa Shihab-Tommy Tjokro Jadi Moderator Debat

Selasa, 22 Januari 2019 - 20:02 WIB
Kubu Prabowo Tolak Najwa...
Kubu Prabowo Tolak Najwa Shihab-Tommy Tjokro Jadi Moderator Debat
A A A
JAKARTA - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi menolak Nanja Shihab dan Tommy Tjokro sebagai moderator dalam debat kedua pada 17 Februari mendatang. Alasannya, BPN menilai keduanya memiliki afiliasi politik dan tidak netral.

“Mengenai rencana KPU untuk menunjuk moderator dalam debat, kami mengingatkan KPU agar jangan menunjuk moderator yang terindikasi berpihak. Rekam jejak moderator selama ini kan menunjukkan nama-nama yang beredar seperti Najwa terindikasi tidak netral di 2014,” ujar Juru Bicara (Jubir) BPN Andre Rosiade saat dihubungi wartawan di Jakarta, Selasa (12/1/2019).

Kemudian, Dewan Pengarah BPN Fadli Zon juga menilai bahwa baik Najwa maupun Tommy memiliki afiliasi politik. Sehingga, pihaknya meragukan independensi keduanya sebagai moderator debat.

“Kalau nama itu yang disebut ya mungkin agak kurang independen kali ya,” kata Fadli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, kemarin.

Karena itu, Fadli mengusulkan, agar baiknya mencari orang yang tidak terafiliasi politik atau orang yang betul-betul independen. Sebaiknya mencari akademisi yang pintar, bukan hanya presenter televisi saja yang bisa memandu debat.

“Justru menurut saya harus serahkan pada kaum intelektual, universitas, perguruan tinggi, cari dari mereka. Karena mereka menurut saya jauh lebih objektif dan tidak terlibat di dalam politik,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua BPN Priyo Budi Santoso menegaskan bahwa sampai hari ini BPN belum menyikapi terkait calon moderator debat karena KPU belum menyampaikan kepada BPN terkait itu. Menurut UU nomor 7/2017 tentang Pemilu, KPU harus mengajukan itu dan disetujui kedua belah pihak sehingga pihaknya belum menyikapi nama-nama yang beredar.

“Betul nama nama yang disebar itu terdapat Najwa Shihab, tapi ada nama lain. Dalam kesepakatan dalam rapat dengan KPU akan dibahas jumat pekan ini. Kami belum menyampaikan sikap menolak seseorang apalagi sekelas Najwa Shihab. Dia adalah presenter ternama dan sedang moncer dan kita hormati reputasinya selama ini," ujar Priyo di Media Center Prabowo Sandi di Jakarta, kemarin.

"Mungkin saja, Andre dan beberapa teman menyampaikan bersifat personal, tapi resminya akan kami sampaikan ketika bertemu dengan KPU,” sambungnya.

“Nama nama lain akan kita godok bersama sama dengan KPU yang akan diselenggarakan pada Kamis atau Jumat. Kita memang ingin punya moderator yang hebat dan tidak berafiliasi kepada penguasa. Dari empat nama-nama yang muncul kita apresiasi sebagai nama-nama yang hebat. Saya mulai dari situ dulu,” tambahnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7129 seconds (0.1#10.140)