Anies Baswedan Sejak Awal Tahu Info Ustaz Arifin Ilham Wafat Hoaks

Rabu, 09 Januari 2019 - 01:12 WIB
Anies Baswedan Sejak...
Anies Baswedan Sejak Awal Tahu Info Ustaz Arifin Ilham Wafat Hoaks
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengaku tidak kaget dengan adanya berita bohong atau hoaks yang menyebut Ustaz Arifin Ilham wafat. Maka dari itu, ia mengaku tidak panik saat kabar itu viral di media sosial.

"Oh tidak, karena sebelum berita itu beredar, saya sudah dikabarin bahwa akan ada hoaks gitu," ujar Anies di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Kencana, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (8/1/2019).

Anies menyebut dia berhubungan baik dengan Ustaz Arifin. Keduanya kerap bertukar foto di aplikasi WhatsApp, kemudian bertukar informasi kegiatan. Sehingga, saat ada kabar apapun tentang Ustaz Arifin dia pasti akan tahu cepat termasuk soal hoaks yang menimpanya.

"Sudah ada yang ngabarin langsung, dari salah satu di sini Az-Zikra yang mengabarkan 'Pak Anies barangkali nanti bapak terima kabar, maka saya beritahu lebih dulu bahwa tidak benar'. Jadi ketika saya lihat, saya sudah tahu," jelasnya.

Anies menjelaskan maksud kedatangannya menemui Ustaz Arifin Ilham untuk melihat kondisi terkini pimpinan Majelis Zikir Az-Zikra, Sentul, Bogor tersebut.

"Karena itu ketika ada kabar ini saya pun dikabari awal, sehingga begitu ada kabar hoaks, sudah enggak perlu konfirmasi. Sebelum beritanya sampai, sudah ada kabar yang mengkoreksi," tutup Anies.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0890 seconds (0.1#10.140)