Amien Rais, Ferry Juliantono, dan Neno Warisman Sambangi KPK

Senin, 29 Oktober 2018 - 15:05 WIB
Amien Rais, Ferry Juliantono,...
Amien Rais, Ferry Juliantono, dan Neno Warisman Sambangi KPK
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan Kuningan Persada, Jakarta, Senin (29/10/2018).

Amien tiba di halaman Gedung KPK sekitar pukul 13.55 WIB. Mantan Wakil Ketua MPR itu mengenakan baju kerah lengan panjang berwana putih, celana panjang biru gelap dan kopiah hitam.

Dia tidak menjawab saat ditanyai jurnalis mengenai maksud kedatangannya ke Gedung KPK. "Saya ingin bertemu Agus Rahardjo (Ketua KPK)," kata Amien sembari memasuki gedung KPK, Senin (29/10/2018).

Setelah masuk lalu menunggu di Lobi Gedung KPK, Amien sesekali menampakan diri melihat ke luar gedung KPK. Saat itu ada massa yang sedang menggelar aksi unjuk rasa.

Diduga kunjungan Amien ke KPK terkait dicegahnya Wakil Ketua Umum PAN Taufik Kurniawan pergi ke luar negeri. Surat pencegahan Taufik ke luar negeri sudah diterima Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM dari KPK sejak Jumat 26 Oktober 2018.

Sebelum Amien, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ferry Juliantono hadir lebih dahulu tiba di Gedung KPK. Ferry menyebut, kedatangannya untuk menyampaikan laporan dan desakan kepada KPK untuk mengusut kasus dugaan korupsi.

"Kita ingin KPK ini bisa memproses semua dengan adil, yang benar katakan benar dan salah ya katakan salah," kata Ferry. (Baca juga: Kasus Suap DAK Kebumen, KPK Cegah Taufik Kurniawan )

Tidak berselang lama, deklarator gerakan 2019 ganti presiden, Neno Warisman dan juga Koordinator FMPPHK Marwan Batubara pun juga turut mendatangi KPK.

Hingga saat ini KPK belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait kedatangan Amien Rais, Ferry, Marwan dan Neno Warisman ke Gedung KPK.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4991 seconds (0.1#10.140)