500 Ahli Geologi Akan Kumpul di Pekanbaru Bahas Gempa Bumi

Minggu, 21 Oktober 2018 - 17:36 WIB
500 Ahli Geologi Akan...
500 Ahli Geologi Akan Kumpul di Pekanbaru Bahas Gempa Bumi
A A A
PEKANBARU - Ratusan ahli geologi akan berkumpul di Pekanbaru, Riau untuk membahas gempa bumi yang kerap terjadi di berbagai daerah di Indonesia.
Mereka berkumpul dalam pertemuan Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI) pada 29 Oktober-1 November 2018.
"Salah satu yang akan dibahas dalam kegiatan ini adalah masalah terjadinya gempa bumi di Indonesia. Akan ada 500 ahli akan hadir dalan kegiatan IAGI ke 47 ini," tutur Ketua IAGI Pengda Riau, Irdas Muswar, Minggu (21/10/2018).

Tidak hanya dari dalam negeri, pertemuan ini juga akan dihadiri ahli geologi Malaysia.

Pertemuan ini megusung tema Sustainable Management of Natural Resources and Environment for Indonesia. Even ini akan dihadiri oleh Menteri PUPR, Wamen ESDM, Kepala BMKG, Kepala BNPB, Kepala Badan Restorasi Gambut dan Gubernur Riau.

"Nantinya juga akan dibahas khusus masalah gempa di Sumatera oleh para ahli," tandasnya.

Tidak hanya mengenai gempa bumi, para ahli juga akan membahas tentang wisata alam Ulu Kasok di Kabupaten Kampar, Riau.

"Kita akan bahas bagaimana proses wisata Ulu Kasok bisa terjadi. Salah satunya kan karena fenomena alam," kata Sekretaris IAGI Pengda Riau, Multihadi.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0926 seconds (0.1#10.140)