Pengembang Meikarta Dukung KPK Usut Tuntas Kasus Dugaan Suap

Selasa, 16 Oktober 2018 - 18:18 WIB
Pengembang Meikarta...
Pengembang Meikarta Dukung KPK Usut Tuntas Kasus Dugaan Suap
A A A
JAKARTA - PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) akan melakukan investigasi internal kasus dugaan suap kepada pejabat Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat terkait izin proyek pembangunan hunian Meikarta.

PT MSU merupakan anak perusahaan Lippo Group yang mengerjakan Meikarta. "Langkah pertama kami adalah, PT MSU langsung melakukan investigasi internal yang independen dan obyektif untuk mengetahui apa sebenarnya fakta yang terjadi," ujar kuasa hukum PT MSU, Denny Indrayana dalam keterangan persnya, Selasa (16/10/2018).

Denny menegaskan, MSU akan menghormati dan akan mendukung penuh proses hukum yang dilakukan KPK, serta akan bertindak kooperatif membantu kerja institusi tersebut mengungkap tuntas kasus ini.

"PT MSU tidak akan menolerir, dan tidak akan segan-segan untuk memberikan sanksi dan tindakan tegas kepada oknum yang melakukan penyimpangan tersebut," kata mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM ini.

Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Pemkab Bekasi terkait adanya suap izin proyek Meikarta. KPK resmi menetapkan sembilan tersangka kasus ini, termasuk Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin dan Direktur Operasional Lippo Group Billy Sindoro.
(dam)
Berita Terkait
Ditangkap KPK, Ini Tiga...
Ditangkap KPK, Ini Tiga Kontroversi Bupati Penajam Paser Utara
Breaking News: KPK Gelar...
Breaking News: KPK Gelar OTT Jakarta dan Bekasi, Pejabat Negara Ditangkap
OTT di Jakarta dan Semarang,...
OTT di Jakarta dan Semarang, KPK Amankan Pejabat Perkeretaapian
Hanya Tangkap 5 Orang,...
Hanya Tangkap 5 Orang, KPK Akui Tak Banyak OTT Sepanjang Semester I 2022
Usai Terjaring OTT KPK,...
Usai Terjaring OTT KPK, Bupati Meranti Segera Diterbangkan ke Jakarta
OTT di Kalsel, KPK Tangkap...
OTT di Kalsel, KPK Tangkap 6 Orang
Berita Terkini
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
1 jam yang lalu
Kemhan: Pembelian Pesawat...
Kemhan: Pembelian Pesawat Tempur Canggih F-15EX Tunggu Kemenkeu
1 jam yang lalu
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
2 jam yang lalu
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
2 jam yang lalu
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
3 jam yang lalu
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
4 jam yang lalu
Infografis
Tatib Direvisi, DPR...
Tatib Direvisi, DPR Bisa Copot Kapolri hingga Pimpinan KPK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved