Usai Terjaring OTT KPK, Bupati Meranti Segera Diterbangkan ke Jakarta

Jum'at, 07 April 2023 - 06:29 WIB
loading...
Usai Terjaring OTT KPK, Bupati Meranti Segera Diterbangkan ke Jakarta
Bupati Kepulauan Meranti, M Adil. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Bupati Kepulauan Meranti , M Adil kini tengah diperiksa intensif usai terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis 6 April 2023, malam. Bupati Meranti kemudian akan segera diterbangkan ke Jakarta.

Adil bakal dibawa ke Jakarta bersama pihak lainnya yang turut terjaring OTT KPK. Hal ini ditegaskan oleh Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri.

"Tim KPK segera membawa para pihak ini ke Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di Gedung Merah Putih KPK," kata Ali Fikri kepada awak media, Jumat (7/4/2023).



Sekadar informasi, KPK menggelar OTT di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, pada Kamis, 6 April 2023, malam. KPK mengamankan Bupati Meranti M Adil, puluhan pejabat setempat, serta pihak swasta, dalam operasi senyap tersebut.

KPK belum mengungkap secara terang benderang identitas para pihak yang terjaring OTT selain Bupati Meranti. Saat ini, tim KPK masih melakukan pemeriksaan awal terhadap para pihak yang terjaring dalam OTT tersebut di daerah Riau.

"Saat ini tim KPK masih terus mengumpulkan bahan keterangan," ujar Ali.



KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan dalam OTT tersebut. KPK akan mengumumkan secara terang siapa saja pihak-pihak yang ditangkap serta kronologi OTT di Kabupaten Kepulauan Meranti tersebut.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1043 seconds (0.1#10.140)