Perindo Usul Ganti Direktur Kominfo Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf

Jum'at, 24 Agustus 2018 - 13:45 WIB
Perindo Usul Ganti Direktur...
Perindo Usul Ganti Direktur Kominfo Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf
A A A
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Ahmad Rofiq mengungkapkan partainya mengusulkan pergantian Yadi Hendriana dari posisi Direktur Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 ke Koalisi Indonesia Kerja.

"Perindo akan mengusulkan pergantian Yadi sebagai Direktur Kominfo kepada Koalisi Indonesia Kerja," kata Rofiq, Jumat (24/8/2018).

Menurut dia, Perindo juga memandang bahwa akan efektif jika posisi Direktur Kominfo diisi oleh pengurus partai,

"Agar optimal dalam menjalankan tugasnya," ujar Rofiq.

Menurut Rofiq, pergantian ini dilakukan agar tim pemenangan bisa secepatnya bekerja. Pasalnya, Yadi saat ini sedang bertugas di luar negeri.

"Pergantian ini dilakukan karena kerja-kerja pemenangan susah, harus dilakukan sejak tim ini dibentuk. Sementara Yadi sampai hari ini di luar negeri," kata Rofiq.

Diketahui, beberapa nama direktur pemenangan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin lainnya di Pilpres 2019 mendatang di antaranya:

1. Direktur Perencanaan - Ario Bimo (PDIP)

2. Direktur Konten - Agus Sari (PSI)

3. Direktur Komunikasi Politik - Saur Hutabarat (NasDem)

4. Direktur Relawan - Marwan Jafar (PKB)

Seluruh partai pengusung Jokowi-Ma'ruf Amin juga telah membentuk tim yang menempati posisi ketua dan sekretaris:

Ketua Tim Penasihat: Jusuf Kalla

Ketua Tim Pemenangan: Belum ada

Wakil Ketua:

Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus

Sekjen PPP Arsul Sani

Sekjen NasDem Johnny G Plate

Sekjen PKB Abdul Kadir Karding

Sekjen Hanura Herry Lontung Siregar

Sekretaris: Sekjen PDIP Hasto Kritiyanto

Tim Kampanye:

Sekjen PSI Raja Juli Antoni

Sekjen Perindo Ahmad Rofiq

Sekjen PKPI Verry
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5348 seconds (0.1#10.140)