Enam Kapolda Dilantik, Andap Resmi Pimpin Polda Kepri

Senin, 20 Agustus 2018 - 14:42 WIB
Enam Kapolda Dilantik,...
Enam Kapolda Dilantik, Andap Resmi Pimpin Polda Kepri
A A A
JAKARTA - Enam kapolda baru mengikuti upacara pelantikan dan serah terima jabatan (sertijab). Sertijab dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (20/8/2018).

Kapolri membacakan sumpah yang diikuti oleh pejabat yang mengikuti prosesi sertijab. Kapolri juga menyaksikan penandatanganan pakta integritas oleh pejabat lama dan pejabat baru.

"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya selaku pejabat kepolisian negara Republik Indonesia akan setia dan taat sepenuhnya pada Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia 1945 dan NKRI. Bahwa saya akan mentaati segala peraturan perundang-undangan dan melaksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan kepada saya dengan penuh pengabdian kesadaran dan tanggung jawab," kata Tito diikuti para pejabat yang dilantik.
Enam Kapolda Dilantik, Andap Resmi Pimpin Polda Kepri
Sertijab ini dilakukan merujuk kepada mutasi yang dilakukan Kapolri sesuai tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2015/VIII/Kep/2018 dan ST/2014/VIII/Kep/2018 tertanggal 13 Agustus 2018. Berdasarkan surat telegram itu, Kapolda kepulauan Riau (Kepri) yang sebelumnya dijabat Irjen Didid Widjanardi kini dijabat oleh Irjen Pol Andap Budhi Revianto. Sebelumnya Andap menjabat sebagai Kapolda Maluku.

Kapolda Papua yang sebelumnya Irjen Pol Boy Rafli Amar kini dijabat oleh Irjen Martuani Sormin. Martuani sebelumnya menjabat sebagai Kadiv Propam Polri. Kemudian Kapolda Banten yang baru dijabat oleh Brigjen Teddy Minahasa. Kapolda Sumut yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Paulus Waterpauw kini dijabat oleh Brigjen Agus Andrianto.

Kapolda Riau yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Nandang kini diisi Brigjen Widodo Eko dan Kapolda Lampung yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Suntana kini diisi Brigjen Pol Purwadi Arianto. Selain Kapolda, turut dilantik Kadiv Propam Polri Brigjen Listyo Sigit Prabowo, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Banten.

Acara sertijab dihadiri Menpan RB Komjen (Purn) Syafruddin, komisioner Kompolnas, Wakapolri Komjen Pol Ari Dono, Irwasum Komjen Eko Putut Bayuseno, dan pejabat utama mabes lainnya.
(poe)
Berita Terkait
Deretan Pedoman Polri...
Deretan Pedoman Polri dalam Menjamin Profesionalitas dan Netralitas di Pemilu 2024
Timses Pramono-Rano...
Timses Pramono-Rano Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
PPP Sebut Revisi UU...
PPP Sebut Revisi UU ITE Bisa Jadi Bagian dari Profesionalitas Polri
Seleksi Penerimaan Anggota...
Seleksi Penerimaan Anggota Polri di Pontianak
Mutasi Polri, Brigjen...
Mutasi Polri, Brigjen Pol Ferdy Sambo Ditunjuk Jadi Kadiv Propam
Begini Suasana Pengamanan...
Begini Suasana Pengamanan Mabes Polri Pasca Penyerangan Teroris
Berita Terkini
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
14 menit yang lalu
Hadiri Seminar UI, Sri...
Hadiri Seminar UI, Sri Gusni: Perempuan Bisa Memimpin lewat Keberanian ala Kartini
52 menit yang lalu
Purnawirawan TNI Minta...
Purnawirawan TNI Minta Wapres Diganti, Golkar: Hingga saat Ini Gibran Tak Ada Pelanggaran
2 jam yang lalu
Kapal Patroli Bakamla...
Kapal Patroli Bakamla Gagalkan Penyelundupan Beras dan Gula Pasir dari Malaysia
2 jam yang lalu
Infrastruktur dan Pembiayaan
Infrastruktur dan Pembiayaan
3 jam yang lalu
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
9 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Resmi Libur Sekolah...
Jadwal Resmi Libur Sekolah Selama Bulan Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved