Bachtiar Nasir: Tak Ada Teori yang Membenarkan Teror Bom

Minggu, 13 Mei 2018 - 14:51 WIB
Bachtiar Nasir: Tak...
Bachtiar Nasir: Tak Ada Teori yang Membenarkan Teror Bom
A A A
JAKARTA - Kecaman terhadap pelaku pemboman di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur terus mengalir. Ustaz Bachtiar Nasir salah satu tokoh agama yang mengecam tindakan pelaku pemboman.

“Siapa pun pelaku pemboman di balik semua ini, yang terjadi di tiga gereja yang ada di Surabaya, Anda tidak akan pernah bisa sembunyi. Anda tidak akan pernah bisa lari. Allah Subhanahu wa Ta'ala melihat Anda lebih terang dari matahari dan Anda tidak akan pernah bisa mencoreng moreng wajah Islam kami yang damai. Yang menginginkan perdamaian, persaudaraan, dan persatuan,” katanya. (Baca juga: Ledakan Bom Terjadi di 3 Lokasi di Surabaya )

Melalui video yang beredar, Bachtiar Nasir meminta umat Islam untuk berhati-hati dengan akun-akun yang menyodorkan teori-teori, yang sebetulnya asumsi. “Yang Anda juga tidak mengerti, yang membenarkan kejahatan ini, yang akhirnya menimbulkan ujaran kebencian di antara kita. Hati-hati,” ujarnya. (Baca juga: Pelaku Bom Bunuh Diri Diduga Seorang Ibu Membawa Dua Orang Balita )

Kepada umat non-muslim dan terutama yang terkena musibah, Bachtiar menegaskan, warga Indonesia semuanyanya bersaudara. “Kita selamanya akan bersaudara, kita selamanya akan menjaga perdamaian dan persatuan untuk Indonesia kita. Percayalah Indonesia akan maju ke depan selama kita menjaga persaudaraan kita,” tuturnya. (Baca juga: Korban Bom Surabaya Bertambah Jadi 10 Orang Meninggal )
(poe)
Berita Terkait
6 Teror Bom di Indonesia...
6 Teror Bom di Indonesia Paling Menyita Perhatian Internasional
Terduga Terorisme Punya...
Terduga Terorisme Punya Atribut FPI, TP3 Sebut Operasi Intelijen
NU Kutuk Keras Aksi...
NU Kutuk Keras Aksi Terorisme di Saat Jabar Dilanda Bencana Alam
Lewat Bu Mantik, Cara...
Lewat Bu Mantik, Cara Surabaya Atasi Aksi Terorisme
Dorong Pencegahan Terorisme,...
Dorong Pencegahan Terorisme, Alissa Wahid Ajak Berbagai Pihak Lebih Peka
Resmi Ditahan, Munarman...
Resmi Ditahan, Munarman Kini Boleh Dikunjungi Kuasa Hukum
Berita Terkini
PN Solo Tunda Sidang...
PN Solo Tunda Sidang Gugatan Wanprestasi Mobil Esemka
51 menit yang lalu
Soal Prajurit Masuk...
Soal Prajurit Masuk Kampus, Mabes TNI: Tak Ada Konflik dengan Mahasiswa
1 jam yang lalu
Sidang Perdana Ijazah...
Sidang Perdana Ijazah Jokowi, SMA Siap Hadirkan Bukti jika Diminta Hakim
1 jam yang lalu
Bak Mobil Esemka Jokowi...
Bak Mobil Esemka Jokowi Luas Jadi Alasan Aufaa Beli Kendaraan Produk PT Solo Manufaktur Kreasi
1 jam yang lalu
Sidang Gugatan Ijazah...
Sidang Gugatan Ijazah dan Esemka di PN Surakarta Jokowi Tak Hadir, Ada di Mana?
2 jam yang lalu
Ribuan Prajurit TNI...
Ribuan Prajurit TNI Satgas Perdamaian Dunia di Lebanon Kembali ke Tanah Air
2 jam yang lalu
Infografis
1.000 Prajurit Israel...
1.000 Prajurit Israel yang Meminta Perang Gaza Diakhiri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved