Seminar Hari Perempuan Internasional 2018, SBY Puji Megawati

Senin, 19 Maret 2018 - 11:59 WIB
Seminar Hari Perempuan...
Seminar Hari Perempuan Internasional 2018, SBY Puji Megawati
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memuji Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dalam Seminar Hari Perempuan Internasional 2018 di Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (19/3/2018). Dalam seminar itu, SBY mengatakan bahwa Megawati merupakan contoh perempuan yang sukses di pemerintahan.

Sebab, Megawati merupakan presiden perempuan pertama di Indonesia. "Kalau kaum perempuan di negara maju bisa, ibu-ibu juga. Di eksekutif kita punya Ibu Megawati Presiden perempuan, legislatif di manapun banyak perempuan di Indonesia yang sukses," ujar SBY, Presiden keenam RI ini.

Dalam kesempatan itu, SBY mengajak semua pihak membebaskan perempuan Indonesia dari rasa takut. "Kalau ini berhasil. Maka kita berhasil memajukan perempuan," katanya.

SBY melanjutkan, jangan sampai perempuan di Indonesia gamang pada masa depannya. "Juga jangan sampai takut didiskriminasi. Jangan sampai kita mendiskriminasi siapapun di negeri ini, karena gender, agama, etnis, suku dan daerah," tuturnya.

Selain itu, tambah dia, bahwa jangan sampai perempuan Indonesia takut mendapatkan kekerasan di rumah tangga atau apapun. "Jangan sampai takut kena kejahatan. Jangan sampai takut memilih di pemilu," tutupnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0963 seconds (0.1#10.140)