Hanura Dorong Wiranto Jadi Cawapres Pendamping Jokowi

Kamis, 22 Februari 2018 - 14:21 WIB
Hanura Dorong Wiranto...
Hanura Dorong Wiranto Jadi Cawapres Pendamping Jokowi
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) mengusulkan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto sebagai calon wakil presiden (Cawapres) pendamping Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

Usul itu disampaikan OSO dalam acara syukuran Partai Hanura atas lolosnya sebagai peserta Pemilu 2019 dengan nomor urut 13 di kediamannya, Jalan Karang Asem, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2018).

"Sudah pantas saya mengatakan Pak Wiranto adalah calon saya menjadi wakil presiden," ujar OSO disambut sorak sorai dan tepuk tangan para kader Partai Hanura yang hadir.

"Saudara, kenapa orang lain boleh, kenapa kita enggak boleh? Kita sebuah partai," sambung OSO.

Kemudian, OSO meminta para kader Partai Hanura yang hadir untuk berdiri. "Nyatakan Pak Wiranto sebagai wakil presiden. Siapa wakil presiden?" kata OSO. "Wiranto," jawab para kader Partai Hanura menjawab secara bersamaan.

Dalam kesempatan itu, OSO mengajak semua kader Partai Hanura seluruh Indonesia untuk memasang foto Wiranto. "Sekali bertempur tetap bertempur, semangat kita jaga," papar Ketua DPD RI ini.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1112 seconds (0.1#10.140)