KPK Amankan 14 Orang di OTT Lampung Tengah Tak Termasuk Bupati

Kamis, 15 Februari 2018 - 01:32 WIB
KPK Amankan 14 Orang...
KPK Amankan 14 Orang di OTT Lampung Tengah Tak Termasuk Bupati
A A A
JAKARTA - Tim Satuan Tugas (Satgas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di dua lokasi. Dua lokasi itu adalah Jakarta dan Lampung Tengah.

Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan, dalam operasi senyap tersebut, KPK mengamankan 14 orang yang diduga terlibat dalam kasus dugaan tindak pidana suap.

"Jadi, kami konfirmasi ada kegiatan tim di lapangan, di Lampung dan Jakarta. Kami amankan totalnya ada 14 orang, di Lampung dan Jakarta," ujar Febri di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (15/2/2018), dini hari.

Febri menambahkan, 14 orang yang diamankan tersebut terdiri atas unsur DPRD, pejabat Pemkab Lampung Tengah, dan pihak swasta. Sebelumnya, dari informasi yang dihimpun, KPK dikabarkan menangkap tangan kepala daerah di sana.

Namun, dari 14 orang yang diamankan, KPK memastikan hingga saat ini tidak ada kepala daerah yang tertangkap tangan dalam operasi senyap tersebut. Meski begitu, masih ada sejumlah pihak yang masih diburu oleh tim satgas di lapangan.

"Unsurnya DPRD, kemudian pejabat di pemda, dan pihak swasta. Jadi, pejabat di pemdanya, itu pejabat dan pegawai (pemda). Jadi kita belum mengamankan lebih dari itu," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0967 seconds (0.1#10.140)