Di Hadapan Akuntan, Jusuf Kalla Sindir Setya Novanto

Kamis, 14 Desember 2017 - 21:13 WIB
Di Hadapan Akuntan,...
Di Hadapan Akuntan, Jusuf Kalla Sindir Setya Novanto
A A A
SEMARANG - Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla kembali menyinggung soal Setya Novanto saat berbicara dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-60 Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) di Crowne Plaza Hotel Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/12/2017).

Saat menjadi pembicara kunci dan membuka seminar IAI tersebut, Wapres JK memang tidak secara spesifik menyebut nama Setya Novanto. Namun, dia menyindir mantan akuntan yang berlaku tidak baik.

"Orang yang paling dicari seminggu ini kemudian sakit itu kan juga akuntan," sebut Jusuf Kalla, yang diikuti tawa peserta seminar IAI dan tamu undangan.

Saat muda, Setya Novanto sendiri tercatat sebagai mahasiswa Jurusan Akuntansi di Universitas Widya Mandala Surabaya. "Saya kira bukan anggota Anda (Ikatan Akuntan Indonesia). Saya tanya benar tidak, ternyata tidak ada dalam daftar," ungkapnya.

Karena itu, JK meminta kepada para akuntan untuk selalu mengedepankan prinsip kejujuran dan keahlian dalam akuntansi. Para akuntan saat ini dituntut lebih profesional dalam menjalankan pekerjaannya.

"Kalau jadi akuntan, ya jadi akuntan baik. Kalau tidak, nanti malah digunakan untuk hal-hal macam-macam," ujarnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0825 seconds (0.1#10.140)