Moeldoko Singgung Komitmen Bangun Revolusi Mental
A
A
A
JAKARTA - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) berkomitmen untuk membangun revolusi mental, khususnya di bidang pertanian serta menanamkan komitmen yang tinggi dalam menyejahterakan petani. Komitmen ini disampaikan dalam kesempatan acara pelantikan kepengurusan periode 2017-2020 di Sekretariat HKTI, Menteng, Jakarta Pusat.
Komitmen tersebut diucapkan langsung oleh Ketua HKTI, Moeldoko. Dia mengungkapkan beberapa langkah konkret akan dilakukan HKTI ke depan yaitu berupaya mewujudkan pertanian Indonesia yang Makmur dan melalui langkah pendekatan terhadap petani.
"Dan memberikan pendampingan, sosialisasi, dukungan alat pertanian guna mewujudkan serta dukungan terhadap keselarasan program pemerintah," ujar Moeldoko, Jakarta, Jumat (25/8/2017).
Dalam acara pelantikan pengurus juga diberikan tiga tokoh yang dinilai berjasa di bidang pertanian. Mereka adalah Alias Wello (Bupati Lingga, Provinsi Kepulauan Riau), Mulyati Gazali (pemilik PT Shabay Industri, pemberdaya petani anggur) dan Rahmah (pemilik PT. Ketiara, Tekangon Aceh Tengah, pemberdaya petani wanita). (Baca: Moeldoko Pilih Jadi Dosen Ketika Pensiun dari TNI)
Sementara itu susunan kepengurusan dibacakan oleh Moledoko selaku pimpinan dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) HKTI, Irjen Pol purnawirawan Erwin TPL Tobing.
Komitmen tersebut diucapkan langsung oleh Ketua HKTI, Moeldoko. Dia mengungkapkan beberapa langkah konkret akan dilakukan HKTI ke depan yaitu berupaya mewujudkan pertanian Indonesia yang Makmur dan melalui langkah pendekatan terhadap petani.
"Dan memberikan pendampingan, sosialisasi, dukungan alat pertanian guna mewujudkan serta dukungan terhadap keselarasan program pemerintah," ujar Moeldoko, Jakarta, Jumat (25/8/2017).
Dalam acara pelantikan pengurus juga diberikan tiga tokoh yang dinilai berjasa di bidang pertanian. Mereka adalah Alias Wello (Bupati Lingga, Provinsi Kepulauan Riau), Mulyati Gazali (pemilik PT Shabay Industri, pemberdaya petani anggur) dan Rahmah (pemilik PT. Ketiara, Tekangon Aceh Tengah, pemberdaya petani wanita). (Baca: Moeldoko Pilih Jadi Dosen Ketika Pensiun dari TNI)
Sementara itu susunan kepengurusan dibacakan oleh Moledoko selaku pimpinan dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) HKTI, Irjen Pol purnawirawan Erwin TPL Tobing.
(kur)