Usai Santap Nasi Goreng Bersama, SBY-Prabowo Gelar Pertemuan
A
A
A
JAKARTA - Pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diawali dengan santap malam bersama. Adapun hidangannya adalah nasi goreng.
Dalam satu meja nampak Prabowo, SBY, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan, dan Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan.
Makan malam di Pendopo Kediaman SBY, Puri Cikeas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat itu berlangsung pukul 20.38 WIB hingga sekitar 21.00 WIB. Makan malam bersama mereka diselingi obrolan ringan. Sesekali mereka tertawa bersama.
Setelah menyantap hidangan, mereka pun masuk ke dalam rumah SBY untuk melakukan perbincangan tertutup. "Yuk teman-teman (wartawan) makan nasi goreng dulu," ujar SBY menyapa awak media di lokasi, Kamis (27/7/2017).
Kemudian, SBY mengatakan nanti akan ada sesi konferensi pers untuk para wartawan yang memenuhi kediamannya. "Nanti akan ada join conference," kata SBY.
Dalam satu meja nampak Prabowo, SBY, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan, dan Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan.
Makan malam di Pendopo Kediaman SBY, Puri Cikeas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat itu berlangsung pukul 20.38 WIB hingga sekitar 21.00 WIB. Makan malam bersama mereka diselingi obrolan ringan. Sesekali mereka tertawa bersama.
Setelah menyantap hidangan, mereka pun masuk ke dalam rumah SBY untuk melakukan perbincangan tertutup. "Yuk teman-teman (wartawan) makan nasi goreng dulu," ujar SBY menyapa awak media di lokasi, Kamis (27/7/2017).
Kemudian, SBY mengatakan nanti akan ada sesi konferensi pers untuk para wartawan yang memenuhi kediamannya. "Nanti akan ada join conference," kata SBY.
(kri)