Pemerintah Taksir Pemindahan Ibu Kota Makan Waktu 4-5 Tahun

Rabu, 05 Juli 2017 - 17:15 WIB
Pemerintah Taksir Pemindahan...
Pemerintah Taksir Pemindahan Ibu Kota Makan Waktu 4-5 Tahun
A A A
JAKARTA - Pemerintah memprediksi pemindahan Ibu Kota dari DKI Jakarta ke daerah lain memakan waktu minimal empat hingga lima tahun. Namun, pemerintah mengupayakan agar kajian pemindahan Ibu Kota itu rampung pada akhir tahun 2017 ini.

"Ya minimal bisa 4-5 tahun," ujar Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (5/7/2017).

Dirinya pun memastikan bahwa lokasi Ibu Kota yang baru itu berada di luar Pulau Jawa. Namun, hingga kini pemerintah masih mencari daerah yang tepat sebagai Ibu Kota baru itu.

"Pokoknya di luar Jawa. Kita kan pindahnya pasti ke luar Jawa," paparnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan, tahun 2018 masih dalam tahap persiapan pemindahan Ibu Kota. Dirinya pun membeberkan pesan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenai rencana pemindahan Ibu Kota itu.‎

"Dilakukan kajian mendalam dan keinginannya agar kota yang terpilih mencerminkan model kota yang ideal buat Indonesia," ungkapnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8039 seconds (0.1#10.140)