TNI Disarankan Beri Bukti dan Hadapi Tantangan Allan Nairn

Senin, 24 April 2017 - 17:10 WIB
TNI Disarankan Beri...
TNI Disarankan Beri Bukti dan Hadapi Tantangan Allan Nairn
A A A
JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) disarankan untuk menghadapi tuduhan jurnalis Amerika Serikat (AS), Allan Nairn, tentang dugaan rencana makar. Pasalnya, Allan pun sudah menantang TNI melalui cuitan di twitternya.

Pengamat pertahanan dan intelijen, Connie Rahakundini Bakrie mengaku, bahwa awalnya sepakat dengan sikap Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo yang enggan menanggapi tudingan dari Allan Nairn.

Namun, karena Kapuspen TNI Majyen Wuryanto mengklaim rencana makar itu bohong belaka alias hoax dan Allan Nairn juga sudah menantang, maka TNI disarankan segera bereaksi.

"Tugas TNI membuktikan secara digital forensik, bahwa itu semua hoax, Kenapa? Karena dengan digital forensik kan kita jadi punya akses nih," kata Connie kepada SINDOnews, Senin (24/4/2017).

(Baca juga: Akun Twitter @AllanNairn14 Tantang TNI Soal Tudingan Makar)

Kata Connie, ahli cyber di Kementerian Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan, di Kementerian Komunikasi dan Informatika, di Kementerian Pertahanan dan di TNI harus dimanfaatkan.

"Jangan sampai pernyataan TNI sebagai institusi terhormat itu seolah-olah dilecehkan. Karena apa? Saya sendiri enggak mau komentar sampai kemarin, tapi kemarin tiba-tiba si Allan Nairn tweet bahwa dear TNI kalau lo betul enggak usah dong lo hanya berani sama sipil, bahasanya gitulah kira-kira," paparnya.

Menurut dia, kicauan Allan Nairn di media sosial twitter itu merupakan provokasi. "A‎rtinya, yang tadinya Panglima TNI bilang enggak usah tanggapi, sekarang harus ditanggapi, karena keburu Kapuspen membuat keterangan pers bahwa itu hoax. Jadi sekarang, tugas TNI membuktikan bahwa itu memang hoax. TNI harus punya data," tandasnya.
(maf)
Berita Terkait
Permohonan Kabur, MK...
Permohonan Kabur, MK Tolak Gugatan Istri Terdakwa Pembubaran NKRI
Cerita Kepala Desa Karang...
Cerita Kepala Desa Karang Sari Ditawari Jadi Panglima Khilafatul Muslimin
3 Pelaku Makar Negara...
3 Pelaku Makar Negara Federal Republik Papua Barat Dibekuk
Tersangka Makar, Polda...
Tersangka Makar, Polda Metro Jaya Kembali Panggil Pengacara Eggi Sudjana
Pimpinan Tertinggi Khilafatul...
Pimpinan Tertinggi Khilafatul Muslimin Ditetapkan Tersangka
Kisah Nabi Ibrahim Berdakwah...
Kisah Nabi Ibrahim Berdakwah di Babilonia, Membuat Makar terhadap Tuhan Mereka
Berita Terkini
Anggota DPR Muazzim...
Anggota DPR Muazzim Akbar: Program MBG Lahirkan Kebiasaan Baru Hidup Sehat
9 menit yang lalu
Menag Lantik Gus Jazil...
Menag Lantik Gus Jazil Jadi Ketua IKAPTIQ 2025-2028
3 jam yang lalu
Panglima TNI Geser 4...
Panglima TNI Geser 4 Brigjen ke Daerah pada Mutasi April 2025
3 jam yang lalu
Prabowo Resmikan Terminal...
Prabowo Resmikan Terminal dan Lepas Keberangkatan Jemaah Haji di Bandara Soetta Hari Ini
4 jam yang lalu
Mutasi April 2025: 11...
Mutasi April 2025: 11 Brigjen TNI Digeser ke Lemhannas oleh Jenderal Agus Subiyanto
6 jam yang lalu
Prabowo Dukung RUU Perampasan...
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset, Eks Penyidik KPK: Tak Ada Lagi Hambatan Politik
6 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved