Titiek Soeharto Nilai Tuduhan Makar ke Sekjen FUI Mengada-ada

Kamis, 06 April 2017 - 12:49 WIB
Titiek Soeharto Nilai...
Titiek Soeharto Nilai Tuduhan Makar ke Sekjen FUI Mengada-ada
A A A
JAKARTA - Putri Presiden RI kedua Soeharto, Siti Hediati Hariyadi menilai tuduhan makar kepada Sekretaris Jenderal (Sekjen) Forum Umat Islam (FUI) Muhammad Al Khaththath dan beberapa aktivis lainnya menjelang aksi 3 April 2017 mengada-ada. Wanita yang akrab disapa Titiek Soeharto ini tidak percaya bahwa Al Khaththath dan beberapa aktivis lainnya berupaya melakukan makar.

"Itu mengada-ada, asal semua dituduh makar," ujar Titiek Soeharto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (6/4/2017).

Politikus Partai Golkar ini menilai tidak mungkin makar membutuhkan biaya hanya sekitar Rp3 miliar. "Masa negara ini bisa dimakarin dengan Rp3 miliar, kan merendahkan negara ini banget, ini negara ecek-ecek banget," ucapr legislator asal Dapil Yogyakarta ini.

Dirinya pun menyindir upaya kepolisian yang sebelumnya menangkap sejumlah aktivis dan tokoh seperti Rachmawati Soekarnoputri, Kivlan Zein, Sri Bintang Pamungkas, Ahmad Dhani pada saat aksi 212 tahun lalu. "Buat main-main saja," pungkasnya.

Diketahui, Muhammad Al Khaththath dan beberapa aktivis lainnya menjelang aksi 3 April 2017 ditangkap kepolisian menjelang aksi 313. Mereka ditetapkan sebagai tersangka makar setelah diperiksa di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Polda Metro Jaya menuduh Al Khaththath dan beberapa aktivis lainnya ingin menabrakkan mobil truk ke gerbang Gedung DPR.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0651 seconds (0.1#10.140)