Sandiaga Uno Sebut KH Hasyim Muzadi Tokoh Pemersatu Umat

Kamis, 16 Maret 2017 - 15:56 WIB
Sandiaga Uno Sebut KH...
Sandiaga Uno Sebut KH Hasyim Muzadi Tokoh Pemersatu Umat
A A A
JAKARTA - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Sandiaga Salahuddin Uno menilai KH Hasyim Muzadi merupakan tokoh pemersatu umat. Sandi pun menyampaikan duka cita mendalam atas wafatnya mantan Ketua Umum PBNU tersebut.

Sandi mengungkapkan, KH Hasyim Muzadi merupakan teladan bagi umat Islam lantaran dapat memberikan contoh terutama dalam persatuan."Pak kiai ini adalah tokoh yang betul-betul mempersatukan kita, sejuk, membawa nilai luhur tradisional ke era modern. Tapi juga membawa era modern ke kehidupan santri. Beliau ini juga aktif bukan hanya di keagamaan tapi aktif juga dalam berpolitik," kata Sandi kepada wartawan, Kamis (16/3/2017).

Sandi memberikan pujian kepada KH Hasyim Muzadi di bidang politik. "Di sini ditunjukkan juga peran pemimpin ulama di politik, dalam politik itu jelas beliau ikut menjadi kandidat pada Pilpres beberapa waktu lalu. Beliau juga aktif berkampanye untuk Pak Jokowi dan itu menunjukan bahwa kita harus menghargai posisi politik seperti tadi Kiai Sukron sampaikan," urainya.

"Di dalam konstelasi politik. Kami sangat berduka. Tenun kebangsaan ini seperti kopiah yang saya pakai rajutannya itu banyak dilakukan oleh KH Hasyim Muzadi. Beliau juga mengajarkan kita untuk kerukunan beragama dan toleransi yang tinggi. Bukan hanya NU yang kehilangan tapi seluruh umat beragama di Indonesia kehilangan. Insya Allah khusnul khotimah," ucapnya.
(whb)
Berita Terkait
Obituari KH Noer Muhammad...
Obituari KH Noer Muhammad Iskandar, Pendiri Pondok Pesantren Asshiddiqiyah
Konsep Wawasan Nusantara...
Konsep Wawasan Nusantara Mochtar Kusumaatmadja Diakui Konstitusi Internasional
Ali Masykur Musa: Kiai...
Ali Masykur Musa: Kiai Noer Figur Santri Penakluk Jakarta
Ketua Umum Parmusi Usamah...
Ketua Umum Parmusi Usamah Hisyam Meninggal Dunia
Karangan Bunga Moeldoko...
Karangan Bunga Moeldoko dan Anies di Rumah Duka M Kusumaatmadja
Sopir Pribadi Ungkap...
Sopir Pribadi Ungkap Sosok Mendiang Sarwono Kusumaatmadja
Berita Terkini
Klasemen Liga Korupsi...
Klasemen Liga Korupsi Indonesia 2025, Pertamina Menyodok Puncak Salip PT Timah
4 menit yang lalu
Mekeng Minta Pemerintah...
Mekeng Minta Pemerintah Alokasi Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
31 menit yang lalu
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
1 jam yang lalu
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
2 jam yang lalu
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
2 jam yang lalu
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
2 jam yang lalu
Infografis
10 Kota Israel Dihuni...
10 Kota Israel Dihuni Banyak Umat Islam, Ada yang 99% Muslim
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved