Jokowi Siapkan Antisipasi Perubahan Global Usai Donald Trump Dilantik

Jum'at, 20 Januari 2017 - 16:18 WIB
Jokowi Siapkan Antisipasi...
Jokowi Siapkan Antisipasi Perubahan Global Usai Donald Trump Dilantik
A A A
JAKARTA - Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi mengaku pihak Pemerintah Indonesia belum mendapatkan undang secara resmi ‎hingga kemarin terkait rencana Pelantikan Presiden Amerika Serikat terpilih, Donald Trump besok.

‎"Kalau (undangannya ada) hari ini, saya belum cek," ujar Johan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (20/1/2017).

Menurut Johan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sangat berharap hubungan antara Indonesia dan AS semakin terjalin dengan baik saat Negeri Paman Sam itu dipimpin Donald Trump.

Kendati begitu, kata Johan, Presiden Jokowi juga dalam beberapa kesempatan telah menyampaikan antisipasi Pemerintah Indonesia terhadap kemungkinan perubahan global pasca presiden terpilih asal Partai Republik itu dilantik.

‎"Intinya, perubahan global itu diantisipasi Pemerintah Indonesia termasuk Donald Trump sebagai Presiden. Mengenai hubungan kerja sama, ya (berharap) yang terbaik," katanya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6811 seconds (0.1#10.140)