Datangi Posko Pengungsian, Jokowi Disambut Anak-anak Korban Gempa Aceh
A
A
A
ACEH - Setelah menjenguk langsung korban gempa bumi di Kabupaten Pidie Jaya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung tancap gas menyambangi posko pengungsian korban gempa di Masjid At-Taqarrub, Trienggadeng, Kabupaten Pidie Jaya. Setibanya di lokasi, anak-anak korban gempa langsung menyambut kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Tak ada raut kesedihan di wajah anak-anak tersebut. Dipandu psikolog anak Seto Mulyadi atau Kak Seto, mereka justru langsung menyanyikan lagu anak berjudul Nona Manis Siapa Yang Punya, yang dipopulerkan oleh Trio Kwek Kwek.
"Pak Jokowi siapa yang punya. Pak Jokowi siapa yang punya. Yang punya anak Indonesia," ucap mereka riuh di Masjid At-Taqarrub, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Jumat (9/12/2016).
Mendapat respons yang sedemikian gemuruh, mantan Wali Kota Solo ini langsung memberikan motivasi terhadap anak korban gempa agar tetap semangat dan tidak bersedih lagi. Bahkan, Jokowi juga meminta salah seorang anak untuk membacakan sila Pancasila.
"Saya titip anak-anak, tetap terus semangat belajar. Tetap terus bernyanyi, bergembira ya. Siapa yang hafal Pancasila tunjuk jari. Mana coba sini maju," tuturnya. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga memberikan santunan kepada anak-anak korban gempa berupa buku tulis dan perlengkapan lainnya.
Turut serta mendampingi Jokowi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhajir Effendy, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.
Tak ada raut kesedihan di wajah anak-anak tersebut. Dipandu psikolog anak Seto Mulyadi atau Kak Seto, mereka justru langsung menyanyikan lagu anak berjudul Nona Manis Siapa Yang Punya, yang dipopulerkan oleh Trio Kwek Kwek.
"Pak Jokowi siapa yang punya. Pak Jokowi siapa yang punya. Yang punya anak Indonesia," ucap mereka riuh di Masjid At-Taqarrub, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Jumat (9/12/2016).
Mendapat respons yang sedemikian gemuruh, mantan Wali Kota Solo ini langsung memberikan motivasi terhadap anak korban gempa agar tetap semangat dan tidak bersedih lagi. Bahkan, Jokowi juga meminta salah seorang anak untuk membacakan sila Pancasila.
"Saya titip anak-anak, tetap terus semangat belajar. Tetap terus bernyanyi, bergembira ya. Siapa yang hafal Pancasila tunjuk jari. Mana coba sini maju," tuturnya. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga memberikan santunan kepada anak-anak korban gempa berupa buku tulis dan perlengkapan lainnya.
Turut serta mendampingi Jokowi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhajir Effendy, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.
(kri)