Politikus PDIP Dorong Pemberdayaan Potensi Daerah

Senin, 28 November 2016 - 10:41 WIB
Politikus PDIP Dorong...
Politikus PDIP Dorong Pemberdayaan Potensi Daerah
A A A
JAKARTA - Jalan sehat dan kirab budaya dilaksanakan dalam rangkaian untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila. Acara tersebut prakarsai oleh Taruna Merah Putih (TMP).

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) TMP, Maruarar Sirait mengatakan, potensi yang dimiliki oleh masyarakat daerah sangat besar. Termasuk, kata politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, daerah Subang yang merupakan konstituennya.

"Semenjak ada jalan Tol Cikopo-Pallimanan usaha kuliner pasti berkurang omsetnya. Dengan acara ini berharap agar kuliner khas Subang tetap eksis dan dikenal masyarkat luas," ujar Maruarar dalam keterangan persnya yang diterima SINDOnews, Senin (28/11/2016).

Acara yang digelar di Desa Sukamandi Jaya itu diikuti 7.000 kader dan pemuda dari berbagai elemen. Pada acara ini panitia juga membuka 25 booths. 12 booths untuk kuliner dan 13 booths untuk sekolah dan komunitas seni. (Baca: Respons Eva Sundari Soal Politikus PDIP Maruarar Sirait)

Pada kesempatan itu, Bupati Subang, Imas Aryumningsih ikut mendampingi Maruarar Sirait. Hadir juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) TMP Jawa Barat Nico Siahaan dan DPP TMP Endo Kondolangit.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9536 seconds (0.1#10.140)