Menkominfo Monitor Konten Medsos Pasca Demo 4 November
A
A
A
JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara mengaku pihaknya melakukan monitor terhadap interaksi masyarakat yang menggunakan media sosial (Medsos) sejak tanggal 4 November hingga 14 November 2016.
Menurutnya, konten dalam interaksi pengguna medsos pada kurun waktu itu berisi mengenai aktor politik, masalah hukum dan seruan yang mendamaikan.
"Sebelumnya kan aduh, istilahnya medeni gitu. Sekarang sudah lebih bagus. Coba lihat, ada 516 ribu (konten)," ujar Rudiantara di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (15/11/2016).
Menurutnya, pasca aksi demonstrasi 4 November lalu konten dalam medsos jauh lebih positif dan menyejukkan jika dibandingkan sebelumnya. Ia menambahkan, konten menyikapi masalah aksi 4 November lebih banyak dilakukan para pengguna Twitter.
"Bisa dilihat dari sini. Saat ini kontennya sudah berbeda. Sudah mulai, lihat aja, ini kan sistem. Sekarang udah menurun jauh dibanding 4 November," pungkasnya.
Menurutnya, konten dalam interaksi pengguna medsos pada kurun waktu itu berisi mengenai aktor politik, masalah hukum dan seruan yang mendamaikan.
"Sebelumnya kan aduh, istilahnya medeni gitu. Sekarang sudah lebih bagus. Coba lihat, ada 516 ribu (konten)," ujar Rudiantara di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (15/11/2016).
Menurutnya, pasca aksi demonstrasi 4 November lalu konten dalam medsos jauh lebih positif dan menyejukkan jika dibandingkan sebelumnya. Ia menambahkan, konten menyikapi masalah aksi 4 November lebih banyak dilakukan para pengguna Twitter.
"Bisa dilihat dari sini. Saat ini kontennya sudah berbeda. Sudah mulai, lihat aja, ini kan sistem. Sekarang udah menurun jauh dibanding 4 November," pungkasnya.
(kri)