Menkominfo: Prof Sarlito Sosok yang Teguh pada Prinsip

Selasa, 15 November 2016 - 02:55 WIB
Menkominfo: Prof Sarlito Sosok yang Teguh pada Prinsip
Menkominfo: Prof Sarlito Sosok yang Teguh pada Prinsip
A A A
JAKARTA - Kepergian guru besar psikologi Universitas Indonesia (UI) Profesor Sarlito Wirawan Sarwono meninggalkan duka mendalam bagi para kolega.

Bagi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, Profesor Sarlito merupakan sosok yang teguh pada prinsip-prinsipnya.

"Apa pun akan Beliau jalankan sesuai prinsipnya. Itu yang tidak mudah kita temukan di zaman sekarang,” ujar Rudiantara di RS PGI Cikini, Jakarta, Selasa (15/11/2016)dinihari.

Profesor Sarlito wafat di RS PGI Cikini, Jakarta, Senin 14 November 2016 pukul 22.18 WIB. Tokoh yang juga kolumnis KORAN SINDO ini tutup usia saat menjalani perawatan sakit di lambung.

Dari RS PGI Cikini, Selasa dinihari, jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka, Kompleks Dosen UI, Ciputat, Tangerang Selatan. Berdasarkan keterangan pihak keluarga, jenazah almarhum akan dimakamkan Selasa siang di Pemakaman Giri Tama Tonjong, Parung, Bogor.

”Kita kehilangan pakar psikologi sosial. Saya mengenal beliau lebih dari 20 tahun sejak di korporasi,” ujar Rudiantara.

Selain Rudiantara, sejumlah tokoh menyampaikan belasungkawa di RS PGI Cikini, Senin malam. Di antaranya tampak pakar marketing Hermawan Kertajaya dan Staf Khusus Presiden Bidang Intelijen dan Keamanan Gories Mere.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7328 seconds (0.1#10.140)