Jokowi Minta Penyampaian Aspirasi Hormati Aturan

Sabtu, 12 November 2016 - 16:00 WIB
Jokowi Minta Penyampaian...
Jokowi Minta Penyampaian Aspirasi Hormati Aturan
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo(Jokowi) meminta semua pihak yang menyampaikan aspirasi jangan mengabaikan aturan hukum yang berlaku. Jokowi juga meminta hak orang lain dihargai dalam menyampaikan aspirasi tersebut.

Menurutnya, Indonesia adalah negara yang majemuk terdiri dari berbagai latar belakang suku dan agama. Menurutnya, kebersamaan yang terjalin selama ini harus dijaga.

"Saya perlu mengingatkan kita semuanya mengenai kebersamaan kita sebagai bangsa," ujar Jokowi dalam sambutannya di acara Silaturahmi Nasional Ulama Rakyat yang digelar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), seperti dikutip dari i-NewsTV, Sabtu (12/11/2016).

Dia juga berharap semua pihak saling menjaga terhadap upaya dari pihak tertentu yang berupaya memecah kebersamaan yang terjalin selama ini. Caranya, kata dia dengan saling mengingatkan. (Baca: Siklus 20 Tahunan, 2016/2017 Pemanasan Pergolakan Kaum Muda)

"Mestinya yang mayoritas melindungi yang minoritas dan yang minoritas juga menghormati yang mayoritas," ucapnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1516 seconds (0.1#10.140)