HT Dorong Siswa SMK Berani Berwirausaha

Kamis, 27 Oktober 2016 - 00:40 WIB
HT Dorong Siswa SMK Berani Berwirausaha
HT Dorong Siswa SMK Berani Berwirausaha
A A A
BANDUNG - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mendorong generasi muda menjadi wirausahawan yang menciptakan lapangan kerja di daerah. Jika daerah maju, bisa menopang perekonomian nasional sehingga mempercepat kemajuan Indonesia.

"Kita dorong anak muda berani jadi wirausahawan, pencipta lapangan kerja produktif di daerah, agar Indonesia lebih cepat maju," ujarnya saat berbagi pengalaman dan wawasan kebangsaan di SMK Negeri 3 Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (26/10/2016).

Menurutnya, Indonesia setidaknya membutuhkan 5 juta wirausahawan yang mampu menciptakan lapangan kerja di daerah. "Makin banyak pemberi kerja produktif, daerah bisa lebih cepat maju. Indonesia akan ditopang lebih banyak daerah," tuturnya.

Saat ini, kata HT, ekonomi Indonesia hanya bergantung pada kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya.

Akibatnya, pertumbuhan ekonomi berjalan lambat. "Kalau kita mau cepat maju, pilar ekonomi harus ditambah, tidak bisa hanya bergantung kota-kota besar," tegas HT.

Dia mengungkapkan, 80%-90% masyarakat Indonesia berada di kabupaten/kota yang belum mapan. Hal itu yang menyebabkan kesenjangan kesejahteraan masyarakat di kota-kota besar dan daerah sangat lebar.

"Masyarakat yang mapan, di kota-kota besar. Jadi kota-kota besar saja yang terbangun dengan baik. Mayoritas masyarakat kita yang bukan di kota-kota besar tidak terbangun dengan baik," terang pria yang menyabet gelar Master of Business Administration dari Ottawa University, Kanada itu.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Baleendah Asep Rusmana mengatakan, pengalaman dan wawasan kebangsaan yang disampaikan HT membantu siswanya dalam menyiapkan diri menghadapi persaingan global.

"Dengan datangnya Bapak ke sini mudah-mudahan bisa memberikan harapan baru untuk anak-anak kami dalam rangka menyiapkan diri untuk bertarung di MEA," kata Asep.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7108 seconds (0.1#10.140)
pixels