DPR Minta Kasus Dugaan Aliran Dana ke Teman Ahok Tak Menguap

Jum'at, 24 Juni 2016 - 14:31 WIB
DPR Minta Kasus Dugaan...
DPR Minta Kasus Dugaan Aliran Dana ke Teman Ahok Tak Menguap
A A A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ‎diminta segera membuat terang benderang perkara dugaan aliran dana Rp30 miliar dari pengembang proyek reklamasi Teluk Jakarta ke Teman Ahok. Terlebih, sejumlah eks Teman Ahok sudah mengakui bahwa sumber dana mereka selama ini tidak transparan.

"Kita kawal terus aja bahwa ini jangan sampai menguap," ujar Anggota Komisi III DPR Ichsan Soelistio‎ di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (24/6/2016).

Maka itu, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini mempercayakan kepada KPK dalam pengusutan dugaan aliran dana ke Teman Ahok tersebut. "Serahkan ke ahlinya, biarkan KPK bekerja sesuai dengan kewenangannya," tutur Ichsan‎.

Adapun informasi dugaan aliran dana ke Teman Ahok itu diterima Anggota Komisi III DPR Junimart Girsang dan disampaikannya ke jajaran KPK saat rapat bersama pada Rabu 15 Juni 2016. Sementara KPK hingga kini masih mendalami informasi tersebut, dengan mengumpulkan data maupun keterangan.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0657 seconds (0.1#10.140)