Tak Diundang ke Acara Milad PKS, Fahri: Saya Ngucap Lewat Twitter!
A
A
A
JAKARTA - Fahri Hamzah mengakui tidak diundang menghadiri acara perayaan Milad ke-18 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Minggu (24/4/2016).
"Saya enggak tahu, memang acaranya kapan? Saya enggak tahu, enggak ada undangan," kata Fahri di lokasi acara Deklarasi Keluarga Alumni KAMMI Jabodetabek di Hotel Oasis Amir, Jakarta Pusat, Minggu (24/4/2016).
Dia mengaku tidak bisa berkomentar banyak tentang alasan PKS yang tidak mengundangnya ke acara itu.
"Saya enggak diundang, kalau enggak diundang, ya enggak datang. Saya enggak tahu acaranya kapan dan di mana. Takut salah, tapi saya udah cek, enggak ada undangan masuk juga ke saya," tutur Fahri. (Baca juga: Pecat Fahri Hamzah, PKS Tetap di Luar Pemerintahan Jokowi)
Kendati demikian dia mengaku sudah mengucapkan selamat atas hari lahir PKS yang ke-18 tahun melalui jejaring sosial Twitter. "Ngucapinnya lewat Twitter saja, sudah kok di Twitter," tambahnya.
Melalui akun Twitternya, Fahri mencurahkan perasaannya terkait perayaan Milad ke-18 PKS. "Saya tidak pernah pergi dari gelanggang...dan tidak akan pergi meninggalkan perang.. #SelamatMiladPKS18," tulis Fahri melalui akun @Fahrihamzah, Minggu (24/4/2016).
"Saya enggak tahu, memang acaranya kapan? Saya enggak tahu, enggak ada undangan," kata Fahri di lokasi acara Deklarasi Keluarga Alumni KAMMI Jabodetabek di Hotel Oasis Amir, Jakarta Pusat, Minggu (24/4/2016).
Dia mengaku tidak bisa berkomentar banyak tentang alasan PKS yang tidak mengundangnya ke acara itu.
"Saya enggak diundang, kalau enggak diundang, ya enggak datang. Saya enggak tahu acaranya kapan dan di mana. Takut salah, tapi saya udah cek, enggak ada undangan masuk juga ke saya," tutur Fahri. (Baca juga: Pecat Fahri Hamzah, PKS Tetap di Luar Pemerintahan Jokowi)
Kendati demikian dia mengaku sudah mengucapkan selamat atas hari lahir PKS yang ke-18 tahun melalui jejaring sosial Twitter. "Ngucapinnya lewat Twitter saja, sudah kok di Twitter," tambahnya.
Melalui akun Twitternya, Fahri mencurahkan perasaannya terkait perayaan Milad ke-18 PKS. "Saya tidak pernah pergi dari gelanggang...dan tidak akan pergi meninggalkan perang.. #SelamatMiladPKS18," tulis Fahri melalui akun @Fahrihamzah, Minggu (24/4/2016).
(dam)