Fadli Zon Kaget Fahri Hamzah Dipecat PKS

Senin, 04 April 2016 - 16:54 WIB
Fadli Zon Kaget Fahri...
Fadli Zon Kaget Fahri Hamzah Dipecat PKS
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengaku kaget‎ mendengar kabar bahwa Fahri Hamzah dipecat dari kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Namun, Fadli Zon mengaku belum mengetahui detail duduk persoalan pemecatan Fahri Hamzah tersebut.

"Sebagai seorang politisi dan kolega kita kaget, masalahnya apa," ujar Fadli Zon di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/4/2016).

Sebab sepengetahuan Fadli Zon, Fahri Hamzah‎ tidak memiliki masalah dengan siapapun belakangan ini. Dia juga mengenal sosok Fahri Hamzah sebagai pribadi yang memiliki integritas.

‎"Dia cukup vokal, integritas, jujur, kalau soal kritik itu kan hak konstitusional di DPR," ucap wakil ketua umum Partai Gerindra ini.

Maka itu, dia bingung dengan pemecatan terhadap Fahri Hamzah tersebut. "Latar belakangnya apa? Kenapa bisa terjadi, tidak ada angin tidak ada hujan," ungkapnya.

Lebih lanjut, dia menambahkan, seorang pemimpin DPR bisa diberhentikan ‎apabila tersangkut masalah pidana, seperti misal penyalahgunaan narkoba. "Atau mengundurkan diri, dalam undang-undang disebut, kemudian masalah menyangkut etika‎," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1018 seconds (0.1#10.140)