Dilaporkan Balik Fahri Hamzah, Begini Reaksi Wasekjen PKS
A
A
A
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera tidak gentar menghadapi langkah Fahri Hamzah yang melaporkan balik dirinya ke Badan Penegak Disiplin Organisasi PKS.(BPDO) PKS.
"Biasa saja. Kita lihat ending-nya (akhirnya) nanti," ucap Mardani di sela-sela acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PKS di Hotel Bumi Wiyata Depok, Jawa Barat, Rabu (13/1/2016). (Baca juga: Diperiksa, Fahri Laporkan Balik Muzzammil dan Mardani)
Sebelumnya, Fahri melaporkan balik Mardani dan Al Muzammil Yusuf ke BPDO PKS. Muzamil dan Mardani melaporkan Fahri karena dianggap gaya bicaranya terlalu keras.
Mardani tidak ingin larut dalam polemik tersebut. Dia menyerahkan persoalan tersebut kepada pemimpin partai. "Itu urusan Pak Iman (Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman)," katanya. (Baca juga: PKS Tak Mau Umbar Polemik Fahri Hamzah)
Ditanya soal hubungan dengan Fahri, Mardani menandaskan sejauh ini masih baik-baik saja. "Baik kok. Fahri itu kan orang soleh dan baik," ucap Mardani.
PILIHAN:
Evaluasi Kinerja Kementerian Mutlak Diperlukan
"Biasa saja. Kita lihat ending-nya (akhirnya) nanti," ucap Mardani di sela-sela acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PKS di Hotel Bumi Wiyata Depok, Jawa Barat, Rabu (13/1/2016). (Baca juga: Diperiksa, Fahri Laporkan Balik Muzzammil dan Mardani)
Sebelumnya, Fahri melaporkan balik Mardani dan Al Muzammil Yusuf ke BPDO PKS. Muzamil dan Mardani melaporkan Fahri karena dianggap gaya bicaranya terlalu keras.
Mardani tidak ingin larut dalam polemik tersebut. Dia menyerahkan persoalan tersebut kepada pemimpin partai. "Itu urusan Pak Iman (Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman)," katanya. (Baca juga: PKS Tak Mau Umbar Polemik Fahri Hamzah)
Ditanya soal hubungan dengan Fahri, Mardani menandaskan sejauh ini masih baik-baik saja. "Baik kok. Fahri itu kan orang soleh dan baik," ucap Mardani.
PILIHAN:
Evaluasi Kinerja Kementerian Mutlak Diperlukan
(dam)