Agung Laksono Kecewa Ade Komarudin Dilantik Jadi Ketua DPR

Senin, 11 Januari 2016 - 20:28 WIB
Agung Laksono Kecewa...
Agung Laksono Kecewa Ade Komarudin Dilantik Jadi Ketua DPR
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Golkar yang sempat menjabat Ketua Umum hasil Munas Jakarta, Agung Laksono mengaku kecewa atas dilantiknya Ade Komarudin menjadi Ketua DPR.

Diketahui, hari ini Ade Komarudin alias Akom telah dilantik sebagai Ketua DPR menggantikan Setya Novanto yang telah mengundurkan diri.

"‎Kami sesalkan bukan soal Akom-nya, tapi proses, prosedurnya itu. Kenapa sih kok buru-buru," ujar Agung Laksono usai bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (11/1/2016).

Sebab, menurut dia, proses Ade Komarudin sebagai pengganti Setya Novanto tidak mendengarkan aspirasi kubunya. Menurutnya, hal itu sangat tidak adil.

"Saya kira cara itu tidak fair, harusnya dikembalikan dulu ke partai, untuk kemudian diselesaikan secara internal. Jangan buru-buru lah," ‎kata Agung.

Dikatakannya, DPR bukan lah milik satu atau dua orang, melainkan milik bersama. "Dan kalau dewan dipimpin dengan cara-cara yang kartel seperti ini, ya tidak bisa," pungkasnya.

PILIHAN:

Jazuli Sesalkan Pernyataan Muzzammil dan Mardani Soal Fahri

Bamsoet: Belum Ada Perubahan Kepengurusan di Fraksi Golkar
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0372 seconds (0.1#10.140)