Kubu Djan Faridz: Islah PPP Tak Perlu Melalui Muktamar

Senin, 11 Januari 2016 - 15:18 WIB
Kubu Djan Faridz: Islah...
Kubu Djan Faridz: Islah PPP Tak Perlu Melalui Muktamar
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu Djan Faridz menolak usul kubu Muhammad Romahurmuziy (Romi) yang menginginkan adanya muktamar perdamaian atau islah.

Wakil Ketua Umum DPP PPP hasil Muktamar Jakarta, Habil Marati menyebutkan kepengurusan PPP yang sah berada di bawah kepemimpinan Djan Faridz. (Baca juga: Segera Temui Kubu Djan, Romi Ingin PPP Gelar Muktamar Islah)

Dia menegaskan, PPP hasil Muktamar Jakarta tidak menghendaki adanya muktamar islah yang ditawarkan PPP kubu Romi. Menurut dia, Romi tidak memiliki hak untuk mengusulkan muktamar tersebut.

"Itu bisa dilaksanakan selama tidak melanggar AD/ART (anggaran dasar/anggaran rumah tangga). Dia tidak punya legal standing PPP. Dia sifatnya hanya personal," ujar Habil saat jumpa pers di Kantor DPP PPP, Jakarta, Senin (11/1/2016).

Menurut Habil, islah bisa dilakukan kedua belah pihak tanpa menggelar muktamar. Dia mengatakan, muktamar hanya akan digelar apabila masa bakti kepengurusan hasil Muktamar Jakarta telah berakhir.

"Kalaupun Romi ingin menurunkan dan mendeklarasikan ke Muktamar Bandung, Romi tidak memiliki legal standing," ucapnya.

Dia menganggap konflik di internal PPP sudah selesai pasca keluarnya Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM yang mencabut SK kepengurusan PPP kubu Romi.

Dia mengatakan, rencana PPP ke depan hanya menggelar islah tanpa mengagendakan muktamar.

"Kalau Romi mau jadi ketum (ketua umum), tunggu 2019. Romi kan masih muda ada peluang, silakan," katanya.


PILIHAN:

Ade Komarudin Resmi Jadi Ketua DPR
(dam)
Berita Terkait
PPP Bertekad Jadikan...
PPP Bertekad Jadikan Kader sebagai Wapres Seperti Hamzah Haz, Pengamat: Harus Punya Tokoh Hebat
Dian Prasetio Dipercaya...
Dian Prasetio Dipercaya DPP PPP untuk Rangkul UMKM, Petani, dan Nelayan
Selamatkan PPP, FKPP...
Selamatkan PPP, FKPP Desak DPP Tindak Tegas Kader Pemecah Belah Partai
Nama RTQ Tak Masuk Struktur...
Nama RTQ Tak Masuk Struktur Pimpinan Usulan Formatur DPC PPP Makassar
7 Fraksi PPP di Parlemen...
7 Fraksi PPP di Parlemen se-Sulsel Dapat Hak Suara di Muktamar IX
Pergantian Kepengurusan...
Pergantian Kepengurusan DPW PPP Bali Usulan 8 DPC
Berita Terkini
Kasus Priguna Dokter...
Kasus Priguna Dokter PPDS Perkosa Anak Pasien, DPR Panggil Kemenkes, RSHS, hingga Unpad
14 menit yang lalu
4 Perwira Tinggi TNI...
4 Perwira Tinggi TNI Digeser ke Lemhannas pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Nama-namanya
1 jam yang lalu
5 Letjen TNI yang Setahun...
5 Letjen TNI yang Setahun Lebih Tak Ganti Jabatan, Salah Satunya Sudah 4 Tahun Duduki Posisi yang Sama
4 jam yang lalu
KPK Sita Motor dari...
KPK Sita Motor dari Rumah Ridwan Kamil
7 jam yang lalu
Syawal Momen Penguatan...
Syawal Momen Penguatan Silaturahim dan Perayaan Kearifan Lokal untuk Kebersamaan
8 jam yang lalu
KPK Tanda Tangani Surat...
KPK Tanda Tangani Surat Pemanggilan Ridwan Kamil Pekan Ini
8 jam yang lalu
Infografis
Tiga Alasan Netanyahu...
Tiga Alasan Netanyahu Tak Berani Melanjutkan Perang di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved