PDIP Kirim 100 Tenaga Medis Tangani Bencana Asap

Minggu, 11 Oktober 2015 - 15:17 WIB
PDIP Kirim 100 Tenaga...
PDIP Kirim 100 Tenaga Medis Tangani Bencana Asap
A A A
JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Baguna PDIP) mengerahkan 100 tenaga medis dengan lima dokter untuk sejumlah wilayah yang terkena musibah kabut asap.

Tenaga medis yang baru diberangkatkan ini akan menuju wilayah Sumatera Selatan dan Jambi. PDIP juga akan memberangkatkan 25 orang untuk menuju Kalimantan.

"Kami memandang tidak ada kata terlambat, tim secara khusus dilatih kemampuan mitigasi," kata Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto saat melepas tim medis di Kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (11/10/2015).

Selain mengerahkan tenaga medis, mereka juga akan menyerahkan 100 ribu masker untuk warga yang menjadi korban bencana asap tersebut.

Tim ini berangkat melalui jalur darat dengan sejumlah mobil yang telah dilengkapi peralatan medis.

"Nanti di sana akan koordinasi dengan DPD (PDIP) dan pemda," terangnya.

Tim medis ini akan bertugas selama 10 hari ke depan dan sewaktu-waktu masih bisa diperpanjang. "Penugasan 10 hari dapat diperpanjang, mereka pamit dan mendapat restu keluarga," katanya.


PILIHAN:

Foto Mirip Gayus Lagi Nyetir Permalukan Kemenkumham

Foto Mirip Gayus Keluyuran Kembali Bikin Heboh
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.9787 seconds (0.1#10.140)