Pertambahan Penduduk Indonesia Setara dengan Jumlah Penduduk Singapura

Selasa, 29 September 2015 - 13:31 WIB
Pertambahan Penduduk...
Pertambahan Penduduk Indonesia Setara dengan Jumlah Penduduk Singapura
A A A
JAKARTA - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mancatat, sekarang laju pertumbuhan penduduk Indonesia mencapai 1,49 persen atau 4,5 juta jiwa per tahun.

Kepala BKKBN, Surya Chandra Surapaty mengatakan, pertumbuhan penduduk Indonesia itu setara dengan jumlah penduduk Singapura.

"Jadi kalau 10 tahun, ya 10 negara Singapura," kata Surya usai bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (29/9/2015).

Maka itu, pihaknya akan merevitalisasi program Keluarga Berencana (KB) dengan menggalakkan kembali program KB. "Sekarang pertumbuhan penduduk 1,49 persen yang sebenarnya harus kita turunkan hingga 1,1 persen," ungkapnya.

Pihaknya khawatir pertumbuhan penduduk 1,49 persen itu tidak berkualitas. Menurutnya, angka 1,49 persen itu lebih banyak di keluarga miskin, padat penduduk dan kampung nelayan.

"Nah itu lah salah satunya kami akan membangun kampung KB itu. Pertama kali di daerah-daerah yang miskin, daerah padat penduduk, dan di kampung-kampung nelayan," jelasnya.

Baca: Jokowi Ibaratkan Penduduk Indonesia Ibarat Pisau Bermata Dua.
(kur)
Berita Terkait
Pemkab Sleman Jemput...
Pemkab Sleman Jemput Bola bagi Layanan Kependudukan Penyandang Sosial
Heboh, Surat Kependudukan...
Heboh, Surat Kependudukan Susi Pudjiastuti Dijadikan Bungkus Gorengan
Kurang Pemahaman, Warga...
Kurang Pemahaman, Warga Masih Cetak KK di Kantor Catatan Sipil
Begini Cara Mengurus...
Begini Cara Mengurus Surat Pindah Domisili Terbaru
Kemendagri Permudah...
Kemendagri Permudah Transgender Dapatkan e-KTP
Penduduk China Bakal...
Penduduk China Bakal Menyusut 50 Persen dalam 80 Tahun, Karena Remaja Enggan Punya Anak
Berita Terkini
AHY Umumkan Jajaran...
AHY Umumkan Jajaran DPP Demokrat 2025-2030: Herman Khaeron Sekjen, Irwan Fecho Bendahara Umum
10 menit yang lalu
Kecam Aksi Biadab OPM...
Kecam Aksi Biadab OPM Serang Guru di Yahukimo, Kapuspen: TNI Tak Akan Tinggal Diam
19 menit yang lalu
6 Guru Tewas Diserang...
6 Guru Tewas Diserang KKB Papua, Komisi X DPR Desak Pemerintah Lindungi Tenaga Pendidik
21 menit yang lalu
Desak Teror ke Kantor...
Desak Teror ke Kantor Tempo Diusut, PKB: Tanpa Pers, Demokrasi Terkikis
1 jam yang lalu
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
1 jam yang lalu
H-8 Lebaran, Volume...
H-8 Lebaran, Volume Lalu Lintas di Sejumlah Gerbang Tol Wilayah Trans Jawa Melonjak
1 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved