Target Pansus Pelindo Versi Fraksi PPP

Sabtu, 12 September 2015 - 19:05 WIB
Target Pansus Pelindo...
Target Pansus Pelindo Versi Fraksi PPP
A A A
JAKARTA - Salah satu target pembentukan panitia khusus (Pansus) penanganan kasus dugaan korupsi di PT Pelindo II dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di DPR adalah perbaikan tata kelola pelabuhan Tanjung Priok.

"Perbaikan apa? Perbaikan pelayanannya, perbaikan sikap para pengelolanya, tidak ada lagi suap menyuap dan sebagainya," kata Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PPP Arsul Sani di Warung Daun, Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat, Sabtu (12/9/2015).

Kendati demikian, dia mengatakan, sejauh ini belum ada target yang diputuskan bersama oleh sejumlah Komisi di DPR dalam hal pembentukan Pansus Pelindo tersebut. "Targetnya apa, nanti kita akan definisikan terlebih dahulu," tuturnya.

Lebih lanjut, dia menuturkan, wacana pembentukan Pansus itu merupakan hasil kesimpulan dari rapat dengar pendapat antara Komisi III DPR dengan Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti belum lama ini.

"Mungkin juga akan kita lihat juga apakah ada aspek-aspek yang dimana dari Pansus ini bisa melahirkan sebuah rekomendasi agar tata kelola perhubungan itu ditingkatkan," katanya.

Atau, lanjut dia, temuan-temuan dugaan adanya pihak-pihak tertentu yang memiliki lahan di pelabuhan. "Kalau dibentuk Pansus, semua aspek kita telusuri lah," pungkasnya.

PILIHAN:
HT Beri Kiat Sukses Mahasiswa STIEAD Jadi Entrepreneur

Pansus Pelindo Tak Punya Niat Permalukan Sosok Tertentu
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6483 seconds (0.1#10.140)